Salin Artikel

10 Oleh-oleh Khas Sidoarjo, Ada Petis Udang dan Bandeng Asap

KOMPAS.com - Jika wisatawan puas berwisata di Sidoarjo tentu saja ingin pulang dengan membawa buah tangan atau oleh-oleh.

Namun tidak jarang wisatawan yang singgah di toko oleh-oleh khas Sidoarjo kebingungan ketika memilih buah tangan apa yang harus dibawa pulang.

Kebanyakan wisatawan menginginkan jenis oleh-oleh khas Sidoarjo yang tahan lama, terutama jika mereka datang jauh-jauh dari luar pulau.

Berikut adalah rekomendasi oleh-oleh khas Sidoarjo yang dapat Anda bawa pulang, seperti dirangkum Kompas.com dari berbagai sumber.

1. Petis Udang

Petis udang merupakan salah satu pelengkap makanan khas Jawa Timur yang paling sering dicari.

Selain sulit didapatkan di daerah lain, cita rasa petis udang yang berasal dari daerah ini juga terbilang cukup otentik.

Petis udang biasa ditemukan di toko oleh-oleh khas Sidoarjo terdekat dengan berbagai variasi kemasan dan merk.

2. Kerupuk Udang

Olahan udang dari Sidoarjo yang tidak kalah populer sebagai oleh-oleh adalah kerupuk udang.

Rasa renyah dan gurih kerupuk udang memang membuat orang yang mengkonsumsinya ketagihan.

Terlebih kerupuk udang dapat meningkatkan selera makan ketika dijadikan pendamping makanan.

3. Terasi Udang

Terasi udang merupakan olahan udang yang kerap dijadikan oleh-oleh karena cita rasanya yang unik.

Meski baunya cukup menusuk, namun terasi udang bisa membuat rasa masakan menjadi lebih enak dan gurih.

Saat ini pengemasan terasi udang pun sudah memiliki banyak variasi sehingga wisatawan tidak perlu takut dengan baunya.

Bandeng Asap merupakan salah satu makanan khas Sidoarjo yang tidak jarang dijadikan oleh-oleh.

Karena sudah diawetkan dengan cara diasap, daging bandeng bisa bertahan lama meski tidak dimasukkan dalam lemari pendingin.

Rasa bandeng asap juga cukup nikmat serta dapat kembali diolah menjadi berbagai variasi hidangan.

5. Bandeng Presto

Wisatawan juga banyak mencari bandeng presto khas Sidoarjo untuk dibawa pulang.

Hal ini karena tulang dan duri bandeng sudah lunak sehingga tidak perlu takut tertelan saat mengkonsumsinya.

Bandeng presto bisa langsung dikonsumsi setelah digoreng dan disajikan bersama sambal dan nasi panas.

6. Otak-otak Bandeng

Olahan otak-otak bandeng memang menjadi rekomendasi oleh-oleh khas Sidoarjo yang wajib dibawa pulang.

Pasalnya otak-otak bandeng sangat sulit ditemukan di daerah lain, terlebih yang memiliki cita rasa serupa.

Selain rasanya yang gurih, tekstur otak-otak bandeng yang lembut juga disukai banyak wisatawan.

7. Keripik Teripang

Teripang atau timun laut memang kerap ditemukan oleh nelayan di pesisir pantai Sidoarjo.

Salah satu olahan teripang yang digemari masyarakat adalah keripik yang renyah dan gurih.

Keripik teripang cocok dijadikan cemilan saat bersantai atau pendamping ketika makan.

8. Ote-ote Porong

Ote-ote atau bakwan adalah panganan tradisional yang digemari hampir oleh semua orang.

Berbeda dengan daerah lainnya, ote-ote porong memiliki variasi isian daging ayam, daging ikan, rumput laut, bahkan tiram.

Hal ini membuat wisatawan tidak melewatkan untuk mencoba ote-ote porong, bahkan membawanya pulang.

9. Kue Lumpur Bakar

Kue lumpur bakar adalah kudapan tradisional khas Sidoarjo yang digemari wisatawan penyuka makanan manis.

Kue lumpur bakar berupa kue basah yang diolah dengan cara dibakar untuk mendapatkan cita rasa yang lebih nikmat.

Kue lumpur bakar ini tersedia dalam dua rasa yaitu rasa original dan rasa kelapa yang sama-sama lezat.

Sate kerang diketahui biasa dijadikan pendamping pada sajian lontong kupang.

Sate kerang ini terasa nikmat karena dilumuri dengan bumbu kacang dan juga kecap.

tidak hanya bisa dinikmati di tempat, wisatawan juga bisa menjadikan sate kerang sebagai oleh-oleh khas Sidoarjo untuk dibawa pulang.

Sumber:
 surabaya.kompas.com  
 travel.tribunnews.com 

https://surabaya.kompas.com/read/2023/02/07/155514878/10-oleh-oleh-khas-sidoarjo-ada-petis-udang-dan-bandeng-asap

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke