Salin Artikel

Terbawa Gelombang Pasang, Sampah Kiriman Menumpuk di Pulau Masalembu Sumenep

SUMENEP, KOMPAS.com - Gelombang pasang terjadi di Pulau Masalembu, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, selama satu minggu terakhir. Akibatnya, sampah menumpuk dan mengotori tepian pantai.

Kepala Desa Masalima, Kepulauan Masalembu, Darussalam mengatakan, sampah yang menumpuk itu merupakan sampah kiriman yang terbawa arus akibat gelombang tinggi disertai angin kencang.

Menurutnya, tumpukan sampah itu mengganggu aktivitas kapal nelayan saat mencari ikan dan saat hendak bersandar di tepi pantai.

"Tumpukan sampah malah sampai menganggu aktivitas warga desa yang mau mencari ikan, padahal kita tahu semua bahwa pantai atau laut menjadi sumber penghidupan warga kepulauan," kata Darussalam saat dihubungi, Selasa (31/1/2023).

Darussalam menyebut, sampah kiriman akibat gelombang tinggi disertai angin kencang sejatinya merupakan fenomena musiman yang hampir terjadi tiap tahun.

Namun, untuk tahun ini, sampah kiriman yang terjadi di Masalembu masuk katagori lebih parah dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya.

Pihaknya pun memutuskan melakukan kerja sama dengan Babinsa Koramil setempat untuk menggelar kerja bakti di pesisir pantai.

“Alhamdulillah, dengan semangat gotong-royong kita melaksanakan kegiatan bersih-bersih sampah ini. Tentunya ini satu komitmen kita menjaga lingkungan,” ujarnya.

Selain mengatasi tumpukan sampah, kegiatan kerja bakti yang melibatkan banyak pihak itu diharapkan mampu menumbuhkan kesadaran warga Masalembu. Mereka diharapkan turut serta menjaga lingkungan dengan cara tak membuang sampah di sembarang tempat.

“Kita berharap, kegiatan kerja bakti dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya lingkungan yang bersih, lingkungan yang sehat,” terangnya.

Ke depan, pihaknya akan mengupayakan kerja bakti bersih-bersih sampah menjadi kegiatan rutin.

“Kita akan mengupayakan kerja bakti bersih-bersih pantai ini menjadi kegiatan rutin setiap minggu, sehingga tidak hanya pantainya yang bersih. Tapi orang-orangnya juga memiliki semangat untuk menjaga kebersihan,” pungkasnya.

https://surabaya.kompas.com/read/2023/01/31/104412178/terbawa-gelombang-pasang-sampah-kiriman-menumpuk-di-pulau-masalembu-sumenep

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke