Salin Artikel

Urip Suwondo, Ayah Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi Meninggal Dunia

SURABAYA, KOMPAS.com - Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi berdukacita. Ayahanda Eri, Urip Suwondo, meninggal dunia, Minggu (22/1/2023) sekitar pukul 00.15 WIB.

Almarhum Urip Suwondo meninggal dunia di usia 77 tahun. 

Kabar meninggalnya Urip Suwondo dibenarkan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) Kota Surabaya, M Fikser.

"Innalillahi wa Inna ilaihi rajiun. Telah meninggal dunia Ayahanda Bapak Wali Kota, Bapak Urip Suwondo," kata Fikser, di Surabaya, Minggu.

Jenazah Urip Suwondo saat ini sedang disemayamkan di rumah duka yang berada di kawasan Ketintang Madya, Ketintang, Kecamatan Gayungan.

"Kami menyampaikan duka mendalam. Semoga Almarhum husnul khotimah dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan. Amin," ujar Fikser.

Untuk diketahui, Urip Suwondo merupakan sosok yang bisa mengantarkan Eri Cahyadi hingga Wali Kota Surabaya.

Almarhum Urip Suwondo merupakan figur yang sangat berpengaruh pada perjalanan karier Eei Cahyadi.

Urip Suwondo sendiri merupakan pensiunan PNS di Pemkot Surabaya. Jabatan terakhirnya adalah Kepala Sub Bagian Keuangan dan pensiun pada 2002.

Urip Suwondo juga yang meminta Eri Cahyadi mendaftar sebagai pegawai negeri di Pemerintah Kota Surabaya.

Padahal, saat itu Eri memiliki sukses meniti bisnis dan membangun perusahaan di bidang kesehatan serta telah banyak mensuplai alat-alat kesehatan di rumah sakit hingga menjadi konsultan.


Setelah mengikuti seleksi pwgawai negeri di Pemkot Surabaya, Eri Cahyadi kemudian lolos dan menjadi birokrat di Pemkot Surabaya pada 2001 saat berusia 24 tahun.

Sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN), Eri Cahyadi juga memulai karir dari bawah, yakni sebagai staf di Dinas Bangunan selama kurang lebih enam bulan dengan golongan II C.

Kemudian, Eri Cahyadi dipindah ke Bagian Bina Program yang di mana Kabag Bina Program saat itu dipimpin oleh Tri Rismaharini, mantan Wali Kota Surabaya dua periode dan sekaramg  menjabat sebagai Menteri Sosial.

Saat menjadi anak buah Risma, Eri Cahyadi mulai dikenal luas di lingkungan Pemkot Surabaya, karena menjadi inisiator dengan membuat pelayanan elektronik di bidang pengadaan barang dan jasa, yakni e-Procurement.

Eri Cahyadi bahkan pernah menjadi tenaga ahli Bappenas dan menjadi narasumber di sejumlah pemda di Indonesia.

Sebab, e-Procurement saat itu termasuk yang pertama di Indonesia untuk mewujudkan pemerintahan bersih dan anti korupsi.

https://surabaya.kompas.com/read/2023/01/22/155619478/urip-suwondo-ayah-wali-kota-surabaya-eri-cahyadi-meninggal-dunia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke