Salin Artikel

Detik-detik Ibu Hamil dan Anak Balitanya Tewas Terseret Arus Sungai di Tuban

Sedangkan sang ayah yang bernama Arik (38) masih menjalani perawatan di rumah sakit.

"Awalnya korban meninggal itu satu yaitu anaknya, lalu menyusul ibunya juga ikut meninggal saat di rumah sakit," kata tetangga korban, Ahmad, Rabu (21/12/2022).

Kronologi

Ahmad menjelaskan, mulanya tiga orang yang merupakan satu keluarga tersebut sedang dalam perjalanan pulang dari Bojonegoro.

Mereka bertiga berboncengan dengan satu sepeda motor.

Saat itu, ada sungai dengan jembatan kecil di jalur yang mereka lewati.

"Kondisi air sungai sedang meluap, arusnya cukup deras usai diguyur hujan lebat," kata Ahmad.

Korban nekat menyeberangi sungai melewati jembatan kecil.

Motor terseret

Saat berupaya menyeberang, motor korban terseret air. Mereka bertiga pun terbawa arus.

Setelah dilakukan pencarian, anak balita keluarga tersebut ditemukan meninggal dunia.

"Anaknya yang masih balita ditemukan dalam kondisi sudah meninggal," ujar dia.

Sang ayah ditemukan warga terseret sejauh 50 meter dari titik awal. Sedangkan Ratna yang dalam kondisi mengandung ditemukan 100 meter dari titik awal.

Nyawa Ratna tak tertolong setelah sempat dibawa ke rumah sakit. Sementara sang ayah masih menjalani perawatan.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Tuban, Hamim | Editor: Dheri Agriesta)

https://surabaya.kompas.com/read/2022/12/22/121104378/detik-detik-ibu-hamil-dan-anak-balitanya-tewas-terseret-arus-sungai-di

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke