Salin Artikel

Proses Otopsi Korban Tragedi Kanjuruhan Berjalan Sekitar 7 Jam, Hasilnya Diprediksi Keluar 8 Pekan Lagi

Artinya, proses pelaksanaan otopsi itu berjalan selama kurang lebih 7 jam, sejak dimulai pukul 09.00 WIB.

Ketua Perhimpunan Dokter Forensik Indonesia (PDFI), dr Nabil Bahasuan mengatakan selama proses otopsi itu, tim dokter forensik melakukan serangkaian pemeriksaan luar, pemeriksaan dalam, dan pemeriksaan penunjang.

"Memang agak lama tadi karena terkendala penggalian makamnya," ungkapnya saat ditemui usai melakukan otopsi, Sabtu.

"Namun organ apa saja yang kami ambil untuk dijadikan sampel, tidak bisa kami sampaikan. Karena ini menjadi rahasia kedokteran," jelasnya.

Selanjutnya, tim dokter akan melakukan uji laboratorium dari hasil otopsi, tempat dan petugas pengujian laboratorium itu dipastikan independen.

"Tidak bisa kami sampaikan. Tapi pastinya independen," tegasnya.

Sementara hasil otopsi, diperkirakan butuh estimasi waktu selama 8 pekan, tapi menurut Nabil bisa lebih cepat.

"PDFI mohon doa kepada masyarakat untuk bisa memberikan laporan hasil otopsi tadi," pungkasnya.

Untuk diketahui, proses otopsi dilakukan oleh tim dokter forensik yang berjumlah 6 orang. Mereka tergabung dalam Perhimpunan Dokter Forensik Indonesia (PDFI) Cabang Jawa Timur.

Tim pelaksana proses otopsi itu diketuai langsung oleh Ketua PDFI Cabang Jawa Timur, dr Nabil Bahasuan, dengan penasihat Prof Dr M. Soekry Erfan Kusuma, dan Prof Dr H Ahmad Yudianto. Keduanya berasal dari Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga Surabaya.

Kemudian anggota tim dokter forensik atas nama Abdul Aziz, Sp FM dari RSUD Dr Sutomo Surabaya, dr Deka Bagus Binary dari RSUD Kanjuruhan Kabupaten Malang sekaligus Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Malang.

Lalu Dr Edy Suharto, SP. FM dari RSUD Syarifah Ratoe Ebo Kabupaten Bangkalan Madura, dr Nily Sulistyorini, SP. FM dari FK Universitas Airlangga Surabaya, dan dr Rahmania Kemala Dewi, SP. FM dari RS Universitas Airlangga Surabaya.

https://surabaya.kompas.com/read/2022/11/05/174413578/proses-otopsi-korban-tragedi-kanjuruhan-berjalan-sekitar-7-jam-hasilnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke