Salin Artikel

Hujan Deras, 2 Rumah di Jember Ambruk Saat Penghuni Ada di Dalam

Rumah tersebut milik May dan Sami. Keduanya berada di dalam rumah saat tempat tinggal mereka roboh.

Ketua Baret Rescue NasDem Jember David Handoko Seto mengatakan rumah tersebut ambruk saat hujan deras.

“Kejadiannya sekitar pukul 04.30 WIB, saat itu hujan deras,” kata dia pada Kompas.com via telepon, Rabu.

Menurut dia, rumah yang ambruk itu memang terbuat dari kayu dan sudah tidak layak.

Ketika hujan deras, rumah tidak kuat menahan beban hingga roboh. Rumah tersebut dihuni oleh dua Kepala Keluarga (KK).

“Rumahnya roboh total, saat itu pemilik rumah masih di dalam,” tambah dia.

Beruntung para penghuni rumah tersebut hanya mengalami memar di bagian tubuhnya karena tertimpa genteng. Setelah itu, para penghuni rumah keluar.


David mengatakan relawan kemudian datang untuk membantu korban.

Sejumlah petugas BPBD, relawan dan masyarakat sekitar juga turut mengevakuasi.

Anggota DPRD Jember itu berharap, pemerintah kabupaten Jember memberikan bantuan pada korban yang rumahnya ambruk tersebut, seperti membangun rumah layak huni bagi mereka.

Sekretaris BPBD Jember Heru Widagdo menambahkan petugas BPBD Jember sudah berada di lokasi dua rumah yang ambruk itu. Pihaknya bersama warga membantu membersihkan puing rumah korban.

“Petugas sudah di sana membantu,” ujar dia.

https://surabaya.kompas.com/read/2022/10/26/143115078/hujan-deras-2-rumah-di-jember-ambruk-saat-penghuni-ada-di-dalam

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke