Salin Artikel

Foto Viral Pengamen Todongkan Pisau di Kota Malang, Pelaku Ditangkap Satpol PP

Pengamen itu tak segan menodongkan pisau itu kepada orang-orang yang tak memberikan uang kepadanya.

Akun tersebut juga menyematkan foto tangkapan layar pesan WhatsApp dengan salah satu pengguna kendaraan yang mempunyai pengalaman buruk dari pengamen itu.

Dalam unggahan itu dijelaskan, pengguna kendaraan yang hendak menujuju Gunung Bromo itu melewati pertigaan Masjid Sabilillah, Sabtu (15/10/2022) pukul 23.35 WIB.

Pengamen itu datang menghampiri pengguna kendaraan tersebut. Namun, sopir menyampaikan tak memiliki uang receh dengan membuka sedikit jendela kendaraan.

Tidak disangka, pengamen itu mengetuk-ketuk pintu mobil untuk tetap memaksa meminta uang. Kemudian juga menodongkan pisau.

Saat dihubungi, pengguna kendaraan berinisial VD (45), warga Kota Malang, membenarkan peristiwa itu.

Saat itu, VD sedang mengantar wisatawan asing asal Belgia ke Gunung Bromo.

"Sampai di lampu merah Masjid Sabilillah itu kan berhenti di lampu merah. Terus datang pengamen itu, saya cari uang kecil enggak ada. Saya buka jendela, saya bilang maaf enggak ada uang kecil," kata VD melalui sambungan telepon, Senin (17/10/2022).

"Bawa cutter warna merah atau oranye gitu ditodongkan persis hampir kena kepala saya. Saya naikkan jendela, akhirnya ketika lampu hijau, saya langsung pergi," katanya.

Ditangkap Satpol PP

Setelah foto itu viral, Pemerintah Kota Malang langsung mengambil tindakan tegas terhadap pengamen tersebut.


Kepala Bidang Ketentraman dan Ketertiban Umum Satpol PP Kota Malang Rahmat Hidayat mengatakan, pengamen berjenis kelamin pria itu diamankan pada Senin.

Pengamen tersebut sudah pernah ditindak petugas Satpol PP Kota Malang karena meresahkan masyarakat. Namun, pengamen dengan ciri-ciri kepala plontos itu kembali berulah.

"Pengamennya memang mengakui, dia menakut-nakuti pengendara menggunakan cutter. Tetapi saat kami amankan, dia bilangnya kalau cutter itu sudah dibuang," kata Rahmat pada Senin.

Rahmat mengatakan, pengamen tersebut mengaku dalam pengaruh minuman beralkohol ketika menodongkan pisau ke pengendara. Diketahui, pengamen itu bernama AP (37) alias Doweh asal warga Jombang, Jawa Timur.

"Tetapi biasanya, pengamen itu di Malang tinggal, tidur di depan ruko-ruko," katanya.

Petugas Satpol PP Kota Malang juga menemukan gunting dan beberapa paku di tas pengamen tersebut. Pengamen itu mengaku perkakas itu dipakai untuk membuat alat mengamen.

Saat ini, pengamen tersebut masih diamankan di kantor Satpol PP Kota Malang. Selanjutnya, pengamen itu akan diserahkan ke Dinas Sosial P3AP2KB Kota Malang untuk dibina dan diperiksa.

"Selanjutnya kami serahkan ke Dinsos untuk ditindaklanjuti pembinaan atau pemeriksaan kejiwaannya," katanya.

https://surabaya.kompas.com/read/2022/10/17/182057178/foto-viral-pengamen-todongkan-pisau-di-kota-malang-pelaku-ditangkap-satpol

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke