Salin Artikel

Demo Buruh di Surabaya Hari Ini, Polisi Terjunkan 2.213 Personel

Unjuk rasa tersebut akan diikuti massa yang tergabung dalam Gerakan Aliansi Serikat Pekerja/Buruh Jawa Timur (GASPER).

“Ada 2.213 personel (kepolisian). Ribuan personel itu nanti akan disebar di beberapa titik,” kata Kepala Humas Polrestabes Surabaya, Kompol Muhamamad Fakih, Senin (19/9/2022).

Fakih menjelaskan, massa yang berasal dari setiap perwakilan daerah industri, berkumpul di bundaran Waru tepatnya depan Mall Cito pukul 13.00 WIB.

Mereka kemudian bergerak ke Gedung Grahadi Surabaya.

Personel diterjunkan mulai dari kawasan Cito atau Bundaran Waru, Gedung Negara Grahadi dan Kantor Pemprov Jatim.

Sedangkan beberapa jalur yang akan dilalui oleh massa aksi akan juga mendapatkan pengawalan ketat dari petugas.

"Kemudian beberapa jalur yang dilalu, ada Jalan A. Yani, Jalan Raya Darmo, Jalan Basuki Rahmat, Jalan Embong Malang, Jalan Bubutan, dan Jalan Pahlawan," ujar dia.


Para pengguna jalan yang hendak masuk ke Surabaya bisa mencari waktu yang tepat, sebab aksi akan dimulai pukul 11.00 WIB di Bundaran Waru.

“Kalau untuk pengalihan arus lalu lintas kami lihat kondisi di lapangan dulu, cuma yang kita antisipasi titiknya itu,” imbuh Fakih.

Juru Bicara Gasper Jatim Nuruddin Hidayat, mengatakan aksinya kali ini adalah aksi lanjutan pada tangga 6 September 2022 lalu.

Massa menuntut tentang kenaikan harga BBM dan revisi UMK tahun 2022 dan segera menetapkan UMSK tahun 2022.

"Massa yang akan turun kali ini sebanyak 30.000 buruh siap mengepung Grahadi," kata Nuruddin Hidayat kepada Kompas.com, Senin (19/2022).

Dia menjelaskan, banyaknya demonstran yang terlibat merupkana buntut kekecewaan terhadap pemerintah provinsi terutama Gebernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa

Pada demonstrasi 6 September, Gubernur disebut tidak menemui mereka.

"Percuma kalau cuma ketemu sama stafnya, harus Gubernur yang menemui agar tuntutan kita ini ada kejelasan, kalau staf hanya menampung saja, enggak bisa ambil keputusan," papar dia.

Massa aksi akan berkumpul di titik bundaran Waru tepatnya di Mall Cito, pukul 13.00 WIB, mereka akan bergeser bersama-sama ke Gedung Grahadi.

https://surabaya.kompas.com/read/2022/09/19/084440778/demo-buruh-di-surabaya-hari-ini-polisi-terjunkan-2213-personel

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke