Salin Artikel

Kebakaran KM Lautan Papua Indah Diduga Berasal dari Percikan Api di Selang Tangki BBM

“Berdasarkan keterangan awal dari nakhoda KM Lautan Papua ini terdapat percikan api di selang tangki BBM yang langsung disusul oleh ledakan dari kamar mesin kapal itu,” jelas Slamet, Kamis (14/7/2022).

Slamet memastikan, berdasarkan keterangan para saksi, insiden itu murni kecelakaan dan tidak ada unsur kesengajaan.

PT Wogikel Papua Jaya, pemilik kapal tersebut juga menyadari bahwa kejadian itu murni kecelakaan. Sebanyak 25 ABK di kapal itu juga selamat setelah berenang selama sekitar satu jam.

“Para ABK yang selamat itu ditampung sementara oleh perusahaan di Probolinggo dan bakal dipulangkan segera ke daerahnya masing-masing,” tandas Slamet.

KM Lautan Papua Indah yang tenggelam itu, kata dia, juga telah ditarik ke Pelabuhan Probolinggo. 

"Sudah tenggelam dan kapalnya ditarik ke pelabuhan Probolinggo," ujar Slamet.

Diberitakan sebelumnya, KM Lautan Papua Indah terbakar di perairan terminal khusus Paiton Probolinggo, sekitar 2,5 kilometer dari bibir pantai Paiton, Selasa (12/7/2022) siang.

Sebanyak 25 ABK dilaporkan selamat dalam kejadian tersebut.

Informasi yang dihimpun dari Kantor Kesyahbandaran Dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Mayangan Probolinggo, kapal milik PT Wogikel Papua Jaya itu berangkat dari Pelabuhan Perikanan Pantai Mayangan Probolinggo, Selasa pukul 12.00 WIB.

Kapal tersebut akan menuju daerah penangkapan Ikan Laut Aru, Laut Arafura, hingga Laut Timor bagian timur.


https://surabaya.kompas.com/read/2022/07/14/221358578/kebakaran-km-lautan-papua-indah-diduga-berasal-dari-percikan-api-di-selang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke