Salin Artikel

"Prada Beryl Ingin Memberangkatkan Ibu Naik Haji, tapi Dia Sudah Gugur..."

Beryl berasal dari Dusun Sukoharjo, Desa Sukoharjo, Kecamatan Plemahan, Kediri, Jawa Timur.

Sang kakak, Nofia Reni Yusnita, kembali mengenang impian besar adiknya untuk orangtua mereka, Yulianah (50) dan almarhum Sucipto.

"Anaknya (Prada Beryl) itu ingin memberangkatkan ibu naik haji, tapi sekarang dia sudah tidak ada (gugur)," kata Reni lirih, Kamis (30/6/2022).

Suka berbagi pada anak yatim

Beryl, di mata keluarganya, dikenal sebagai pemuda yang perhatian dan berjiwa sosial tinggi.

Dia tak lupa membantu keuangan keluarganya setiap bulan.

Beryl juga kerap membantu anak-anak yatim di desanya.

"Anak saya sebulannya dikasih Rp 1 juta. Dia juga sering ngasih anak yatim di desa," kenang Reni.

Meski sempat gagal empat kali dalam tes masuk tentara, Beryl tak patah semangat.

"Daftar TNI AL pernah tapi gugur, akhirnya keterima di TNI AD," ungkap dia.

Beryl diterima dan menjadi tentara sejak 2018.

Semenjak saat itu, adiknya jarang pulang karena sering bertugas.

Dari komunikasi melalui telepon, sang adik sedianya akan pulang pada bulan depan.

"Rencana Agustus nanti pulang," ungkapnya.

Adiknya ternyata pulang lebih awal dalam keadaan tak bernyawa. Rencananya, Prada Beryl dimakamkan di samping pusara sang ayah.

Gugur terkena tembakan

Prada Beryl gugur dalam kontak senjara dengan KKB, Rabu (29/6/2022) sore.

Baku tembak itu terjadi ketika KKB menyerang pos TNI di Distrik Kiwirok, Kabupaten Pengunungan Bintang, Papua.

Komandan Komando Resort Militer (Danrem) 172/PWY Brigjen J.O. Sembiring membenarkan bahwa Prada Beryl tertembak dalam peristiwa tersebut.

Dia gugur setelah mendapatkan luka tembakan di bagian paha.

"Iya, ada satu anggota gugur setelah terjadi kontak tembak tadi sore," kata Sembiring, Rabu.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Kediri, M Agus Fauzul Hakim | Editor: Priska Sari)

https://surabaya.kompas.com/read/2022/07/01/063222178/prada-beryl-ingin-memberangkatkan-ibu-naik-haji-tapi-dia-sudah-gugur

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke