Salin Artikel

Saygon Waterpark Pasuruan: Harga Tiket, Jam Buka, dan Daya Tarik

KOMPAS.com - Jika Anda berkunjung ke Pasuruan, tak perlu bingung mencari tempat wisata yang cocok untuk seluruh keluarga.

Di Pasuruan ada sebuah tempat wisata yang cocok untuk seluruh anggota keluarga yaitu Saygon Waterpark.

Lokasi Saygon Waterpark berada di Desa Sengon, Pucangsari, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.

Lokasinya sangat strategis berada di jalur Surabaya-Malang sehingga jika berangkat dari Surabaya hanya butuh 20 menit dari pintu Tol Pandaan.

Sementara dari arah Malang hanya membutuhkan waktu sekitar 5 menit saja dari pertigaan Purwosari.

Harga Tiket dan Jam Buka Saygon Waterpark

Untuk bisa menikmati fasilitas di Saygon Waterpark, pengunjung akan dikenakan tiket masuk dengan harga berbeda di hari biasa dan akhir pekan.

Harga tiket Saygon Waterpark untuk hari biasa (Selasa-Jumat) adalah Rp 35.000, sementara pada akhir pekan (Sabtu-Minggu) dan hari libur adalah Rp 50.000 per orang.

Pada saat high season seperti lebaran lalu, pengunjung harus membayar dengan harga khusus yaitu Rp 45.000 per orang.

Sementara lansia di atas umur 65 tahun dan anak-anak dengan tinggi kurang dari 90 cm tidak dikenakan tiket masuk atau gratis.

Harga tiket ini belum termasuk wahana berbayar seperti simulasi pesawat atau bioskop 6D.

Saygon Waterpark buka setiap hari Selasa-Minggu mulai pukul 09.00 - 17.00 WIB. Sementara pada hari Senin, wahana ini tutup.

Saygon Waterpark memiliki area yang luas dengan banyak wahana air yang bisa dicoba.

Mulai dari kolam untuk anak-anak dengan perosotan dan ember tumpah, kolam ombak, berbagai perosotan dewasa yang memacu adrenalin, hingga kolam renang olympic, dan kolam arus yang menyerupai sungai.

Selain permainan air, terdapat pula simulator pesawat yang bisa digunakan untuk mencoba rasanya menjadi pilot sungguhan.

Ada pula permainan modern yaitu bioskop 6D yang menyajikan tempat menonton film dengan sensasi berbeda dari bioskop biasa.

Beberapa wahana permainan lain seperti Roller Coaster,flying Chair, dan Rumah Balon untuk melengkapi keseruan berwisata para pengunjung.

Tak heran jika Saygon Waterpark selalu menjadi pilihan lokasi liburan bagi warga pasuruan dan sekitarnya.

Sumber:
Instagram @saygon_waterpark dan tribunnewswiki.com 

https://surabaya.kompas.com/read/2022/05/24/191625578/saygon-waterpark-pasuruan-harga-tiket-jam-buka-dan-daya-tarik

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke