Salin Artikel

Jelang Ramadhan, Harga Daing Ayam Potong di Lumajang Tembus Rp 35.000 per Kilogram

LUMAJANG, KOMPAS.com - Menjelang Bulan Ramadhan, harga daging ayam potong di Pasar Baru Lumajang, Jawa Timur, naik.

Sebelumnya, harga daging ayam potong terpantau Rp 28.000 per kilogram. Hanya selang dua minggu, kini harganya telah naik hampir 30 persen menjadi Rp 35.000 per kilogram.

Kholila, salah satu pedagang daging ayam potong di Pasar Baru Lumajang, mengatakan, kenaikan daging ayam terjadi sejak seminggu terakhir.

"Seminggu terakhir ini naik terus, dua hari lalu masih Rp 33.000, sekarang sudah Rp 35.000," kata Kholila di Pasar Baru Lumajang, Minggu (20/3/2022).

Menurut Kholila, kenaikan daging ayam dipicu oleh terlambatnya pasokan ayam yang datang dari luar kota.

"Kirimnya lama, ini kan ayamnya bukan dari Lumajang tapi dari luar kota," tambahnya.

Santi, pedagang lainnya, mengatakan, naiknya harga daging ayam potong membuat banyak pelanggan yang mengurungkan niat untuk membeli ayam.

"Ya kalau naik gini susah, banyak orang yang nggak jadi beli. Apalagi kalau nanti sampai harga Rp 50.000 seperti dulu, orang lebih milih daging (sapi) daripada ayam," ungkap Santi.


Sementara itu, pembeli terpaksa mengurungkan niatnya untuk membeli daging ayam akibat harganya terlampau mahal.

"Kalau nuruti mau makan ayam nggak nutut, sekarang harganya sudah Rp 35.000, belum lagi minyak juga mahal, bahan dapur yang lain juga mahal," ungkap Ninik, salah satu pengunjung Pasar Baru Lumajang.

Kepala Bidang Perdagangan Dinas Perdagangan Kabupaten Lumajang menyampaikan bahwa pihaknya akan melakukan koordinasi dengan dinas dan stakeholder lainnya terkait dengan mahalnya harga daging ayam serta harga bahan pokok di Lumajang.

"Nanti kita koordinasikan dengan dinas-dinas terkait seperti dinas pertanian dan ketahan pangan untuk. Yang jelas kita pantau dulu sekarang," ujar Wawan.

https://surabaya.kompas.com/read/2022/03/20/150046178/jelang-ramadhan-harga-daing-ayam-potong-di-lumajang-tembus-rp-35000-per

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke