Salin Artikel

Viral, Video Sejoli di Malang Diarak Warga karena Diduga Berzina, Ini Kata Polisi

Tampak dalam video berdurasi 21 detik itu, puluhan warga setempat mengiringi sejoli tersebut berjalan kaki di sepanjang jalan.

Warga yang menonton di pinggir jalan pun ikut menyoraki sejoli tersebut.

Kapolsek Gondanglegi, Kompol Pujiyono membenarkan peristiwa dalam video tersebut.

Menurutnya, warga setempat mengarak laki-laki dan perempuan itu menuju Polsek Gondanglegi pada Jumat (4/3/2022) malam.

"Pengarakan itu dilakukan karena warga merasa geram dan resah atas dugaan perzinaan yang dilakukan sejoli itu selama ini," ungkapnya melalui sambungan telepon, Minggu (6/03/2022).

Sejoli itu berinisial RBJ (58) dan RS, keduanya warga Desa Gondanglegi Wetan, Kecamatan Gondanglegi, Kabupaten Malang.

Pujiyono mengatakan RBJ diketahui kerap mengunjungi rumah kontrakan RS dan berduaan di sana.

Warga dan pengurus RT setempat sudah sering memperingatkan mereka, namun tidak pernah dihiraukan.

"Puncaknya, pada Jumat sore keduanya keluar rumah untuk makan bareng di kawasan Kecamatan Kepanjen. Kemudian setelah pulang, puluhan warga setempat sudah menunggu di rumah RS, lalu mengarak ke Polsek Gondanglegi," ujarnya.


Ternyata diketahui keduanya sama-sama telah mempunyai suami dan istri masing-masing.

Hanya saja, suami RS sudah lama bekerja merantau ke Sumbawa.

"Saat dimintai keterangan, sejoli ini mengaku sudah berhubungan sejak tiga tahun yang lalu. Saat ini sejoli ini masih dalam proses pemeriksaan Polres Malang," kata Pujiyono.

https://surabaya.kompas.com/read/2022/03/06/124019578/viral-video-sejoli-di-malang-diarak-warga-karena-diduga-berzina-ini-kata

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke