Salin Artikel

Pelajar di Nganjuk Ikuti Vaksinasi Covid-19, Pangkoarmada II: Kami Harap 20.000 Dosis Dihabiskan

Jumlah ini diperkirakan masih akan bertambah. Sebab, Pemkab Nganjuk mengalokasikan 20.000 dosis vaksin untuk beberapa hari ke depan.

Sebanyak 20.000 dosis vaksin merek Sinovac baik dosis pertama dan kedua itu merupakan bantuan vaksinasi maritim yang diterima Pemkab Nganjuk dari Koarmada II TNI AL.

Sementara untuk menyukseskan vaksinasi di kalangan pelajar, Pangkoarmada II Laksda TNI Iwan Isnurwanto mengecek langsung jalannya vaksinasi di SMA Negeri 2 Nganjuk, Kamis (24/2/2022).

Vaksinasi di SMA Negeri 2 Nganjuk tersebut diikuti pelajar SD Luqman Al Hakim, SD Negeri 2 Payaman, dan pelajar SD lainnya di Nganjuk.

“Kami dari Armada II melaksanakan vaksinasi di Kabupaten Nganjuk yang kami siapkan kurang lebih ada 20.000 dosis, ini adalah untuk umur enam tahun ke atas,” jelas Iwan, Kamis (24/2/2022).

“Dari mulai Senin kemarin alhamdulillah saat ini sudah mencapai hampir 13.000 (dosis). Kami harapkan adalah 20.000 (dosis) ini dapat dihabiskan,” lanjut dia.

Iwan menyatakan, Koarmada II TNI AL mendukung penuh kegiatan vaksinasi Covid-19, termasuk vaksinasi di Kabupaten Nganjuk.

Bahkan, lanjut Iwan, pihaknya siap menambah jumlah dosis vaksin jika jumlah yang dikirimkan ke Kabupaten Nganjuk masih kurang.

“Nanti kalau kondisinya kurang, nanti kami siap untuk membantu kembali,” bebernya.

Pemkab Nganjuk bersama Koarmada II TNI AL menyelenggarakan vaksinasi untuk kalangan pelajar di beberapa tempat.

Selain di SMA Negeri 2 Nganjuk, vaksinasi juga digelar di Kecamatan Tanjunganom yang dikuti pelajar SD N 5 Warungjayeng dan MI PSM Kedungrejo.

Lalu juga diadakan vaksinasi Covid-19 di Kecamatan Kertosono dengan diikuti pelajar dari MI Nurul Huda Desa Bangsri.

Dalam kesempatan itu, Iwan mengingatkan anak yang disuntik vaksin Covid-19 untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan. Menurutnya, penerapan prokes mutlak dilakukan.

“Khususnya penggunaan masker ini sangat penting. Karena ini adalah filter utama, salah satu cara kita untuk bisa terbebas dari sebaran Omicron yang memang saat ini begitu cepat,” sebutnya.

Plt Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi menyebut, hingga kini sekitar 89 persen warganya yang sudah disuntik vaksin dosis pertama.

“Persentase kurang lebih 87 sampai 89 persen ya, alhamdulillah untuk dosis satu ya,” kata dia.

Namun, Marhaen mengakui persentase vaksinasi booster di Kota Angin, sebutan Nganjuk, masih kurang.

“Kita yang masih kurang kurang booster,” kata Marhaen.

https://surabaya.kompas.com/read/2022/02/24/164520778/pelajar-di-nganjuk-ikuti-vaksinasi-covid-19-pangkoarmada-ii-kami-harap

Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke