Salin Artikel

Kota Blitar Optimistis Tuntaskan Vaksinasi Anak 6-11 Tahun Akhir Februari

Kepala Dinas Kesehatan Dharma Setiawan mengatakan, vaksinasi anak usia 6-11 tahun telah mencakup 117,05 persen untuk dosis pertama dan 88,96 persen untuk dosis kedua.

"Kami optimistis vaksinasi anak usia 6-11 tahun dapat kami selesaikan sesuai target pada akhir Februari ini," ujar Dharma kepada wartawan, Jumat (18/2/2022).

Dharma mengatakan, keyakinan itu didasarkan pada kemajuan cakupan vaksinasi yang cukup cepat.

Bahkan, hingga Kamis kemarin, cakupan vaksinasi untuk dosis pertama sudah melebihi 100 persen dari sasaran anak usia 6-11 tahun sebanyak 13.528.

Selain itu, tambahnya, stok vaksin Sinovac yang khusus disediakan untuk vaksinasi anak pun saat ini sangat mencukupi.

"Alhamdulillah stok vaksin cukup, berlebih malah untuk menyelesaikan target akhir Februari ini," tegasnya.

Sebaliknya, diakui Dharma bahwa vaksinasi booster untuk kelompok warga usia lanjut (lansia) berjalan lambat dan baru tercapai 14,78 persen dari total sasaran 15.006 orang per Kamis kemarin.

Dharma mengatakan, lambatnya kemajuan cakupan vaksinasi booster untuk lansia terutama disebabkan oleh interval waktu minimal 6 bulan antara pemberian dosis kedua dan booster.


"Kendala vaksinasi booster untuk lansia karena belum terpenuhi minimal 6 bulan sejak dosis kedua," ujarnya.

Dharma juga mengakui bahkan vaksinasi dosis pertama untuk lansia pun belum dapat tercapai 100 persen, tapi hingga Kamis kemarin baru tercapai 87,38 persen dan dosis kedua 76,88 persen.

"Kami baru akan fokus vaksinasi booster untuk lansia mulai awal Maret setelah vaksinasi anak selesai," kata dia.

Sementara itu, kata dia, vaksinasi booster untuk petugas pelayanan publik seperti personel kepolisian dan aparatur sipil negara sudah mulai berjalan meski capaiannya masih kurang dari 1 persen.

Berdasarkan laporan Satgas Covid-19 Jawa Timur, cakupan vaksinasi Kota Blitar merupakan ketiga tertinggi di Jawa Timur.

Dengan populasi sebanyak 150.000 jiwa dan total sasaran vaksinasi 129.378, dosis pertama telah tercapai 134,04 persen, dosis kedua 115,70 persen.*

https://surabaya.kompas.com/read/2022/02/18/125811578/kota-blitar-optimistis-tuntaskan-vaksinasi-anak-6-11-tahun-akhir-februari

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke