Salin Artikel

Kadinkes Jatim Pastikan RSDL Bangkalan Maksimal Tangani Pasien Covid-19

Ia tidak ingin ada pasien yang mendapatkan perawatan kurang maksimal.

"Saya minta tolong agar semua urusan administratif personel RSDLB supaya dipenuhi dan diselesaikan, sehingga semua bisa bekerja dengan baik dan dapat menjalankan hak dan kewajibannya dengan tenang, yang paling penting adalah pemenuhan sarana dan prasarana terutama untuk layanan medis dan kenyamanan pasien," kata Erwin saat mengontrol RSDL Bangkalan, Selasa (15/2/2022).

Menurut Erwin, RSDLB harus menyajikan pelayanan medis yang baik kepada para pasien Covid-19. Sehingga, pasien merasa nyaman saat menjalani isolasi.

"Sehingga kita tidak boleh ketinggalan memberikan layanan terbaik. Fasilitas harus jadi perhatian, baik kamar mandi, tempat cuci, fasilitas olah raga, dan yang pasti layanan kesehatan sesuai dengan keluhan dan kondisi pasien," jelas Erwin.

Erwin menambahkan, tempat isolasi terpusat lebih efektif bagi pasien Covid-19 ketimbang menjalani isolasi mandiri. Ia pun meminta masyarakat yang dinyatakan positif Covid-19 tanpa gejala untuk menghubungi hotline RSDL Bangkalan.

Apalagi, persoel yang bertugas di RSDL Bangkalan sudah berpengalaman.

"Ini lagi ya, tolong juga disampaikan saran ibu Gubernur bahwa isoter jauh lebih handal dalam mencegah penyebaran dari pada isolasi mandiri", terang  Erwin.

Sementara itu, Kepala seksi Logistik BPBD Jatim Bige Agus Wahjuono mengatakan, sarana dan prasaran RSDL Bangkalan akan terus ditingkatkan.

"Karena menjadi standar kenyamanan pasien, maka kamar mandi, air, listrik, wifi, alat fitness, baju medis, ambulans akan segera dipenuhi, dirapikan, dan disempurnakan. Sekarang memang baru ada sebagian," papar dia.

Selain itu, Rumah Sakit Darurat Lapangan ini juga akan menyediakan alat komunikasi bagi pasien Covid-19. Sebanyak dua unit ambulans juga akan ditambah.

"Pesan dan arahan dr Erwin terkait administrasi personel dan ketersediaan sarana prasarana akan segera kami penuhi. Semua ini dalam rangka memberikan layanan terbaik bagi pasien covid-19, khususnya untuk warga Jawa Timur dan masyarakat umum lainnya," jelas dia.

https://surabaya.kompas.com/read/2022/02/16/131050978/kadinkes-jatim-pastikan-rsdl-bangkalan-maksimal-tangani-pasien-covid-19

Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke