Salin Artikel

Pemkot Kediri Awali Vaksinasi Booster dengan Vaksin Moderna

Vaksinasi itu sudah dimulai sejak Rabu (12/1/2022), bertempat di tiga lokasi yakni di RSUD Gambiran, RS Kilisuci, serta Balai Kota Kediri.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Kediri Fauzan Adima mengatakan, tidak ada prioritas khusus untuk sasaran awal vaksinasi booster tersebut.

Semua warga, menurutnya, mempunyai hak yang sama sebagaimana aturan yang telah ditentukan oleh pemerintah pusat.

Yakni berusia 18 tahun ke atas, lansia, serta kelompok rentan.

"Penerima vaksin berusia 18 tahun ke atas dan berjarak 6 bulan dari vaksin kedua yang telah diterimanya," ujar Fauzan Adima pada Kompas.com, Rabu.

Kepala Bidang Pencegahan dan Penanggulangan Penyakit Dinkes Kota Kediri Hendik Suprianto mengatakan, vaksin yang dipakai adalah vaksin Moderna.

"Tahap awal ini menggunakan vaksin Moderna sesuai stok yang ada. Untuk selanjutnya menunggu kiriman dari pusat," kata Hendik.


Perihal jumlah total sasaran warga yang layak mendapatkan vaksinasi booster itu, pihaknya belum melakukan penghitungan detail.

Sebab, kata Hendik, pihaknya belum merampungkan vaksinasi dosis kedua.

Jika vaksinasi itu tuntas, menurutnya, baru akan diketahui jumlah sasaran.

Salah satu warga yang mendapatkan vaksinasi booster, Nuh Muhyar, mengaku tidak ada efek samping yang berarti seusai penyuntikan vaksin itu.

"Tidak ada efek berarti. Kemarin saya kerja, sekarang juga kerja beraktivitas biasa," ujarnya pada Kompas.com, Kamis (13/1/2022).

Sebelum penyuntikan itu, menurut Muhyar, petugas vaksinator juga mengecek riwayat kesehatan melalui wawancara maupun cek fisik untuk mengetahui tekanan darah.

Bahkan soal jenis vaksin, vaksinator juga meminta persetujuan atas penggunaan jenis Moderna itu.

"Jadi rasanya kayak vaksin kalau mau berangkat haji atau umrah itu," pungkasnya.

Adapun catatan Dinkes, capaian vaksinasi di Kota Kediri hingga 12 Januari 2022 pukul 18.00 WIB, dosis pertama mencapai 134,64 persen (299.008 sasaran), dosis kedua 110,94 persen (246.377 sasaran). 

https://surabaya.kompas.com/read/2022/01/13/100801078/pemkot-kediri-awali-vaksinasi-booster-dengan-vaksin-moderna

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke