Salin Artikel

Soal Video Joget Tak Pakai Masker dan Bagi-bagi Uang, Ini Penjelasan Wali Kota Blitar

KOMPAS.com - Santoso, Wali Kota Blitar, Jawa Timur, membantah dirinya tak terapkan protokol kesehatan saat berjoget di panggung di hari pelantikannya pada Jumat (26/2/2021).

Dirinya, saat itu, mengaku berinisiatif agar membuat acara tersebut lebih bersemangat bersama para relawannya.

"Ya. Jadi protokoler tetap kita perhatikan. Dan itu pun kita batasi, tidak lebih dari jam 10 (22.00 WIB)," katanya saat dikonfirmasi Kompas.com, Sabtu (6/3/2021).

Dalam video yang beredar luas di media sosial itu, Santoso juga tampak memberi uang kepada seorang perempuan yang ikut berjoget bersamanya.

Santoso pun beralasan, aksinya itu hanyalah ingin membuat suasana lebih bersemangat.

"Saya ingin dalam rangka makannya itu biar lebih bersemangat gitu, akhirnya ada elekton yang saya persembahkan," kata Santoso.

Seperti diberitakan sebelumnya, Video itu diambil saat syukuran pelantikan dirinya sebagai Wali Kota Blitar periode 2021-2024.

Acara itu berlangsung di Gedung Balai Kota Kusumo Wicitro, Jumat (26/2/2021) dan dihadiri sekitar 30 hingga 40 orang relawan.

Tampak dalam video itu Santoso memakai baju batik sambil memegang mik. Namun, tak ada masker di wajahnya.

Lalu ada dua perempuan yang menyusul naik ke panggung dan berduet dengan Santoso.

(Penulis: Kontributor Blitar, Asip Agus Hasani | Editor: Dheri Agriesta)

https://surabaya.kompas.com/read/2021/03/07/140000178/soal-video-joget-tak-pakai-masker-dan-bagi-bagi-uang-ini-penjelasan-wali

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke