Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Buaya Muara Muncul di Sungai Santer Jember, Warga Resah dan Takut

Kompas.com - 14/06/2024, 16:38 WIB
Bagus Supriadi,
Andi Hartik

Tim Redaksi

JEMBER, KOMPAS.com - Buaya muara di aliran Sungai Santer Desa Kencong, Kabupaten Jember, Jawa Timur, meresahkan warga sekitar.

Sebab, hewan dengan nama latin Crocodilus porarus itu kerap ditemukan di tepi sungai hingga ke daratan.

Warga yang menemukan buaya itu sempat merekam ketika buaya ada di pinggir sungai dan naik ke daratan pada malam hari.

Sholeh Wahyudi, warga Desa Kencong mengaku khawatir dengan keberadaan buaya tersebut. Apalagi, jumlah buaya diperkirakan lebih dari satu ekor.

Baca juga: Putusan MK, Sejumlah TPS di Jember Harus Hitung Ulang Surat Suara

"Warga khawatir dan takut karena buaya itu cukup besar, saya melihat sendiri buayanya," kata dia kepada Kompas.com via telepon, Jumat (15/6/2024).

Menurut dia, sudah sering warga melihat dan merekam keberadaan buaya itu, baik pada siang hari atau malam hari.

Bahkan, video rekaman warga itu juga tersebar di sejumlah media sosial.

"Banyak warga yang menemukan buaya itu lalu direkam," terang dia.

Baca juga: Teror Buaya di Bone, Berkeliaran di Pemukiman Penduduk Saat Malam Hari

Mengatasi keresahan warga tersebut, Musyarawah Pimpinan Kecamatan (Muspika) Kencong memasang papan imbauan untuk warga agar tidak mendekati sungai.

Papan imbauan itu dipasang di sejumlah titik dengan tulisan "waspada, sering muncul buaya di aliran sungai ini".

Kapolsek Kencong, Iptu Heru Siswanto menambahkan, pihaknya akan berkoordinasi dengan BKSDA Wilayah III Jember terkait dengan keberadaan buaya tersebut.

"Harapannya agar tidak ada warga yang menjadi korban terkena terkaman buaya ini," jelas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Jelang Hitung Ulang, KPU Pamekasan Pindahkan 15 Kotak Surat Suara ke Polda Jatim

Jelang Hitung Ulang, KPU Pamekasan Pindahkan 15 Kotak Surat Suara ke Polda Jatim

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Kamis 20 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Kamis 20 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
6 Pencari Besi Tua yang Tertimpa Rumah Kontainer Belum Ditemukan, Petugas Duga Tubuh Tersangkut

6 Pencari Besi Tua yang Tertimpa Rumah Kontainer Belum Ditemukan, Petugas Duga Tubuh Tersangkut

Surabaya
Seekor Kucing di Malang Mati Dipaku di Batang Pohon, Polisi Buru Pelaku

Seekor Kucing di Malang Mati Dipaku di Batang Pohon, Polisi Buru Pelaku

Surabaya
Mendag Zulkifli Hasan Akan Menaikkan Harga Minyakita Pekan Depan

Mendag Zulkifli Hasan Akan Menaikkan Harga Minyakita Pekan Depan

Surabaya
Lahan di Gunung Bromo Alami Kebakaran, Api Sudah Dipadamkan

Lahan di Gunung Bromo Alami Kebakaran, Api Sudah Dipadamkan

Surabaya
Suhu di Madura Terasa Lebih Dingin, BMKG: Fenomena Bediding

Suhu di Madura Terasa Lebih Dingin, BMKG: Fenomena Bediding

Surabaya
Ini Alasan Pemilik Rental Mobil di Surabaya 'Blacklist' Pelanggan KTP Pati

Ini Alasan Pemilik Rental Mobil di Surabaya "Blacklist" Pelanggan KTP Pati

Surabaya
Mulai Hari Ini, SIM Disabilitas Tersedia di Lumajang dan Ini Tarifnya

Mulai Hari Ini, SIM Disabilitas Tersedia di Lumajang dan Ini Tarifnya

Surabaya
Bermula Temuan Serpihan Kertas Bekas Undangan, Polisi Tangkap Tersangka Kasus Balon Udara Ponorogo

Bermula Temuan Serpihan Kertas Bekas Undangan, Polisi Tangkap Tersangka Kasus Balon Udara Ponorogo

Surabaya
Lewat 7 Hari, Pencarian 7 Nelayan yang Tenggelam di Madura Dihentikan

Lewat 7 Hari, Pencarian 7 Nelayan yang Tenggelam di Madura Dihentikan

Surabaya
Begal Motor di Gresik Bermodus Tuduh Korban Pesilat Ternyata Residivis

Begal Motor di Gresik Bermodus Tuduh Korban Pesilat Ternyata Residivis

Surabaya
Pekerja di Gresik Pingsan di Atas Papan Reklame

Pekerja di Gresik Pingsan di Atas Papan Reklame

Surabaya
2 Orang Jadi Tersangka Kasus Balon Udara Meledak Timpa Rumah Warga Ponorogo

2 Orang Jadi Tersangka Kasus Balon Udara Meledak Timpa Rumah Warga Ponorogo

Surabaya
Polres Magetan Buru Pelaku Penyebar Video Asusila Anak di Bawah Umur

Polres Magetan Buru Pelaku Penyebar Video Asusila Anak di Bawah Umur

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com