Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Penjual Hewan Kurban di Kota Batu, Beri Vitamin untuk Kambing

Kompas.com - 11/06/2024, 16:10 WIB
Nugraha Perdana,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

BATU, KOMPAS.com - Jelang Iduladha, penjual hewan kurban di Kota Batu, Jawa Timur mulai bertebaran. Salah satunya, Kabul (66) yang sudah berjualan kambing sejak awal Juni tahun 2024 ini di sekitar Jalan Sultan Agung.

Kabul mengatakan, kambing-kambing dagangannya sudah diperiksa oleh pihak dinas kesehatan sebelum dijual untuk memastikan kelayakannya.

Tidak ada perawatan khusus, namun Kabul memberikan vitamin pada kambing-kambingnya sehingga sehat saat dijual.

Baca juga: Hari Raya Kurban, Antraks, dan Pengawasan Hewan Ternak di Jateng

Harga kambing yang dijual mulai dari Rp 3 juta sampai Rp 12 juta.

Kambing seharga Rp 12 juta yang dijualnya memiliki berat sekitar 90 kilogram. Adapun usia kambing yang dijual mulai dari 2 hingga 4 tahun.

"Yang murah jenis kambing jawa kacang (kecil), yang Rp 9 juta sampai Rp 12 juta jenis kambing silangan etawa. Kalau wedus gibas tidak banyak orang mau," kata Kabul, Selasa (11/6/2024).

Baca juga: Jelang Libur Panjang Idul Adha, Ini Cara Cek Kelayakan Bus Pariwisata di Spionam

Kambing yang dijualnya berasal dari Blitar dan Gunung Kawi, Kabupaten Malang. Dia menjual kambing yang berasal dari dua daerah tersebut karena tahan hawa dingin.

Sejauh ini sudah 46 ekor kambing yang laku. Menurutnya, harga kambing saat ini mengalami kenaikan dibandingkan tahun 2023.

"Harga kambing sekarang naik, tahun lalu paling murah Rp 2,5 juta masih dapat, naiknya tidak tahu kenapa, dari petani/ peternaknya itu sudah naik, harga pakan juga naik," katanya.

Baca juga: Tips Memilih Kambing Kurban yang Sehat bagi Pemula, Apa Saja?

Jika dibandingkan tahun lalu, Kabul bisa menjual 146 ekor kambing. Sedangkan, saat ini stok kambing yang dimiliki masih sekitar 115 ekor.

Kabul sudah berjualan kambing selama 46 tahun. Jika bukan momentum Iduladha, Kabul biasanya berjualan di rumahnya, pasar hewan ternak atau melayani akikah.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Berkat Facebook, Warga Blitar Temukan Motor yang Dicuri dalam Waktu Kurang dari 24 Jam

Berkat Facebook, Warga Blitar Temukan Motor yang Dicuri dalam Waktu Kurang dari 24 Jam

Surabaya
3 Unit Mobil Rusak dalam Kebakaran Garasi di Gresik

3 Unit Mobil Rusak dalam Kebakaran Garasi di Gresik

Surabaya
PKB Lirik Mantan Ketua PWNU Jatim untuk Lawan Khofifah dalam Pilkada Jatim

PKB Lirik Mantan Ketua PWNU Jatim untuk Lawan Khofifah dalam Pilkada Jatim

Surabaya
Balon Udara Meledak dan Rusak Rumah di Ponorogo, Warga: Suaranya Keras Sekali

Balon Udara Meledak dan Rusak Rumah di Ponorogo, Warga: Suaranya Keras Sekali

Surabaya
Bayi Perempuan Terbungkus Plastik Merah Ditemukan di Sumenep, Polisi Buru Pelaku Pembuangan

Bayi Perempuan Terbungkus Plastik Merah Ditemukan di Sumenep, Polisi Buru Pelaku Pembuangan

Surabaya
Cabuli Anak di Bawah Umur, Pemuda di Banyuwangi Diringkus Polisi

Cabuli Anak di Bawah Umur, Pemuda di Banyuwangi Diringkus Polisi

Surabaya
Polisi Amankan Pelaku Begal di Gresik dengan Modus Tuduh Korban Pesilat

Polisi Amankan Pelaku Begal di Gresik dengan Modus Tuduh Korban Pesilat

Surabaya
Daop 8 Surabaya Catat Kenaikan Penumpang 35 Persen Saat Libur Idul Adha

Daop 8 Surabaya Catat Kenaikan Penumpang 35 Persen Saat Libur Idul Adha

Surabaya
Yadnya Kasada 2024, Kawasan Gunung Bromo Tutup 4 Hari

Yadnya Kasada 2024, Kawasan Gunung Bromo Tutup 4 Hari

Surabaya
3 Orang Meninggal usai Dirawat Akibat Ledakan Gas Elpiji di Trenggalek

3 Orang Meninggal usai Dirawat Akibat Ledakan Gas Elpiji di Trenggalek

Surabaya
Kejatuhan Balon Udara Berisi Petasan, Satu Rumah di Ponorogo Rusak

Kejatuhan Balon Udara Berisi Petasan, Satu Rumah di Ponorogo Rusak

Surabaya
Bocah 8 Tahun di Bangkalan Berkurban dari Hasil Menyisihkan Uang Jajan

Bocah 8 Tahun di Bangkalan Berkurban dari Hasil Menyisihkan Uang Jajan

Surabaya
Tukang Pangkas Rambut dan Konsumennya di Sumenep Dikeroyok 10 Orang

Tukang Pangkas Rambut dan Konsumennya di Sumenep Dikeroyok 10 Orang

Surabaya
Viral, Video Gerobak Es Doger Halangi Laju Bus di Jembatan Selowangi Lumajang

Viral, Video Gerobak Es Doger Halangi Laju Bus di Jembatan Selowangi Lumajang

Surabaya
Meriahnya Perayaan HUT Persebaya di Stadion Gelora 10 November

Meriahnya Perayaan HUT Persebaya di Stadion Gelora 10 November

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com