Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kronologi 2 Polisi di Probolinggo Dibacok Saat Bubarkan Tawuran, Tangan dan Dada Terluka

Kompas.com - 03/06/2024, 16:05 WIB
Michael Hangga Wismabrata

Editor

KOMPAS.com - Dua anggota polisi menjadi korban pembacokan saat melerai tawuran geng motor di Probolinggo, Jawa Timur (Jatim), Sabtu (1/5/2024). 

Menurut Kasi Humas Polres Probolinggo Kota Iptu Zainullah, saat kejadian itu kedua korban tak memakai seragam. Kedua korban itu adalah Bripda AFF dan Bripda ARK. 

"Karena tidak ingin terjadi korban pada warga sekitar, akhirnya kedua anggota kami yang tidak berseragam berusaha untuk mengamankan pelaku namun justru pelaku mengeluarkan celurit dari pinggang kirinya," terangnya.

Baca juga: 2 Anggota Polisi Dibacok Saat Berusaha Bubarkan Geng Motor di Probolinggo

Kronologi 

Menurutnya, peristiwa itu terjadi di Kelurahan Jati, Kecamatan Mayangan. Saat itu aparat kepolisian mendapat kabar adanya tawuran pelajar dan segera ditindaklanjuti. Saat tiba di lokasi, polisi mencoba mengamankan salah satu pelaku tawuran berinisial AI (17). 

Baca juga: Kronologi Tawuran Ratusan Warga Bantul di Jembatan Kali Code

Namun, AI justru mengeluarkan celurit dan menyerang Bripda AFF. Lalu melihat rekannya diserang, Bripda ARK mencoba menolong, namun justru terkena sabetan celrit AI.  

"Selain telapak tangan, pelaku juga melukai pipi kiri dan dada kiri Bripda AFF yang kemudian Bripda ARK berusaha membantu Bripda AFF merebut celurit dari pelaku dengan tangan kosong, sampai akhirnya telapak tangan kiri dan jari jari tangan kiri luka," jelasnya, dilansir dari Tribunnews.com

Kedua korban segera dilarikan ke IGD RSUD dr. Moh Saleh untuk mendapatkan perawatan. 

Sementara polisi terus melakukan penyelidikan untuk menangkap para pelaku yang terlibat tawuran. 

Proses hukum 

Sementara itu, Pelaksana harian (Plh) Bupati Probolinggo Heri Sulistyanto mengaku prihatin dengan kejadian itu. 

Pihaknya berharap polisi bertindak tegas dan segera memproses secara hukum pelaku yang terbukti terlibat tawuran. 

"Dengan membawa sajam saja sudah sangat miris, apalagi statusnya masih pelajar, sudah ada niatan bikin rusuh. Jadi proses hukum tetap diberlakukan dan beda lagi kalau mau damai, itu sudah menjadi wewenang kedua belah pihak, antara korban dan juga pelaku," pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul: Pelajar di Probolinggo Bacok Dua Polisi yang Bubarkan Tawuran, Pelaku Masih di Bawah Umur

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Berkat Facebook, Warga Blitar Temukan Motor yang Dicuri dalam Waktu Kurang dari 24 Jam

Berkat Facebook, Warga Blitar Temukan Motor yang Dicuri dalam Waktu Kurang dari 24 Jam

Surabaya
3 Unit Mobil Rusak dalam Kebakaran Garasi di Gresik

3 Unit Mobil Rusak dalam Kebakaran Garasi di Gresik

Surabaya
PKB Lirik Mantan Ketua PWNU Jatim untuk Lawan Khofifah dalam Pilkada Jatim

PKB Lirik Mantan Ketua PWNU Jatim untuk Lawan Khofifah dalam Pilkada Jatim

Surabaya
Balon Udara Meledak dan Rusak Rumah di Ponorogo, Warga: Suaranya Keras Sekali

Balon Udara Meledak dan Rusak Rumah di Ponorogo, Warga: Suaranya Keras Sekali

Surabaya
Bayi Perempuan Terbungkus Plastik Merah Ditemukan di Sumenep, Polisi Buru Pelaku Pembuangan

Bayi Perempuan Terbungkus Plastik Merah Ditemukan di Sumenep, Polisi Buru Pelaku Pembuangan

Surabaya
Cabuli Anak di Bawah Umur, Pemuda di Banyuwangi Diringkus Polisi

Cabuli Anak di Bawah Umur, Pemuda di Banyuwangi Diringkus Polisi

Surabaya
Polisi Amankan Pelaku Begal di Gresik dengan Modus Tuduh Korban Pesilat

Polisi Amankan Pelaku Begal di Gresik dengan Modus Tuduh Korban Pesilat

Surabaya
Daop 8 Surabaya Catat Kenaikan Penumpang 35 Persen Saat Libur Idul Adha

Daop 8 Surabaya Catat Kenaikan Penumpang 35 Persen Saat Libur Idul Adha

Surabaya
Yadnya Kasada 2024, Kawasan Gunung Bromo Tutup 4 Hari

Yadnya Kasada 2024, Kawasan Gunung Bromo Tutup 4 Hari

Surabaya
3 Orang Meninggal usai Dirawat Akibat Ledakan Gas Elpiji di Trenggalek

3 Orang Meninggal usai Dirawat Akibat Ledakan Gas Elpiji di Trenggalek

Surabaya
Kejatuhan Balon Udara Berisi Petasan, Satu Rumah di Ponorogo Rusak

Kejatuhan Balon Udara Berisi Petasan, Satu Rumah di Ponorogo Rusak

Surabaya
Bocah 8 Tahun di Bangkalan Berkurban dari Hasil Menyisihkan Uang Jajan

Bocah 8 Tahun di Bangkalan Berkurban dari Hasil Menyisihkan Uang Jajan

Surabaya
Tukang Pangkas Rambut dan Konsumennya di Sumenep Dikeroyok 10 Orang

Tukang Pangkas Rambut dan Konsumennya di Sumenep Dikeroyok 10 Orang

Surabaya
Viral, Video Gerobak Es Doger Halangi Laju Bus di Jembatan Selowangi Lumajang

Viral, Video Gerobak Es Doger Halangi Laju Bus di Jembatan Selowangi Lumajang

Surabaya
Meriahnya Perayaan HUT Persebaya di Stadion Gelora 10 November

Meriahnya Perayaan HUT Persebaya di Stadion Gelora 10 November

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com