Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KPU Kota Malang Terima 4.904 Botol Tinta Pemilu 2024

Kompas.com - 24/10/2023, 13:39 WIB
Nugraha Perdana,
Andi Hartik

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Malang menerima logistik Pemilu 2024 berupa tinta. Ada 100 kotak kardus berisikan tinta yang diterima KPU Kota Malang pada Selasa (24/10/2023).

Ketua KPU Kota Malang, Aminah Asminingtyas mengatakan, kebutuhan tinta Pemilu 2024 menyesuaikan dengan jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kota Malang, yakni terdapat 2.452 TPS. Setiap TPS mendapatkan jatah sebanyak dua botol tinta.

"Dikalikan dua, setiap TPS mendapatkan dua botol tinta, jumlah total 4.904 botol," kata Aminah pada Selasa (24/10/2023).

Baca juga: Pemkot Malang Tanggung Biaya Pendidikan Bocah Korban Penyiksaan Satu Keluarga

Kotak-kotak kardus tinta itu berada di Kantor KPU Kota Malang. Setiap kotak kardus terdapat 50 botol tinta.

Menurutnya, kualitas tinta tersebut sudah teruji dengan baik, dan hingga tiga hari tidak akan hilang dari jari.

"Kita pernah diundang juga di Tangerang ke pabriknya," katanya.

Baca juga: KPU Batam Terima Kiriman 6.482 Botol Tinta dan 12.964 Bilik Suara Pemilu 2024

Selain itu, untuk logistik lainnya, seperti bilik suara, kotak suara dan logistik lainnya, belum datang. Aminah mengatakan, untuk logistik lainnya masih menunggu giliran dengan daerah-daerah lainnya.

"Dalam waktu dekat logistik lainnya akan sampai diterima oleh KPU Kota Malang menunggu giliran dengan daerah-daerah lainnya, waktu pastinya belum tahu," katanya.

Untuk kotak suara dibutuhkan 5 kotak di setiap TPS. Artinya ada sekitar 12.270 kotak suara yang dibutuhkan dalam pelaksanaan Pemilu 2024 di Kota Malang. Sedangkan untuk bilik suara kebutuhannya sekitar 9.000 bilik.

"Kebutuhan kotaknya, lima kotak setiap TPS dikalikan lima, dan nanti akan ada kotak di PPK waktu rekap, 12.260 kotak untuk Kota Malang, cadangannya 10. Biliknya empat kali, kalau dengan jumlah TPS-nya sekitar 9.000 berapa, formulir-formulir mungkin masih lama karena harus menunggu DCT (Daftar Calon Tetap)," katanya.

Pihaknya juga sudah menyiapkan kebutuhan lainnya berupa gudang logistik. Lokasinya berada di Jalan Tenaga, Kecamatan Blimbing, dengan ukuran luas seperti gudang penyimpanan beras Bulog.

"Kota Malang juga sudah menyiapkan gudang yang representatif, ukurannya standar gudang Bulog, di situ sanitasi, sirkulasi udara representatif untuk menyimpan logistik yang ada, lokasi di Jalan Tenaga, daerah gotong royong, pengamanan gudang tersebut juga sudah disiapkan," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

RSUD Bangil Beberkan Kronologi Pengangkatan Testis Pria di Pasuruan

RSUD Bangil Beberkan Kronologi Pengangkatan Testis Pria di Pasuruan

Surabaya
ASN Dinkes Tulungagung Ditangkap Saat Pesta Ekstasi di Tempat Karaoke Surabaya

ASN Dinkes Tulungagung Ditangkap Saat Pesta Ekstasi di Tempat Karaoke Surabaya

Surabaya
Kisah Nenek 100 Tahun Tukang Pijat Naik Haji, Menabung di Kresek Rp 20.000 Setiap Hari

Kisah Nenek 100 Tahun Tukang Pijat Naik Haji, Menabung di Kresek Rp 20.000 Setiap Hari

Surabaya
Polrestabes Surabaya Musnahkan 40 Kilogram Sabu dan 26.000 Pil Ekstasi Senilai Rp 66 Miliar

Polrestabes Surabaya Musnahkan 40 Kilogram Sabu dan 26.000 Pil Ekstasi Senilai Rp 66 Miliar

Surabaya
Wartawan di Lumajang Melakban Mulut Tolak RUU Penyiaran

Wartawan di Lumajang Melakban Mulut Tolak RUU Penyiaran

Surabaya
Demokrat Usung Trihandy Cahyo Saputro Jadi Cabup pada Pilkada Nganjuk 2024

Demokrat Usung Trihandy Cahyo Saputro Jadi Cabup pada Pilkada Nganjuk 2024

Surabaya
Kasus Testis Hilang, Pria di Pasuruan Tegaskan Hanya Ada Persetujuan Operasi Laser Prostat

Kasus Testis Hilang, Pria di Pasuruan Tegaskan Hanya Ada Persetujuan Operasi Laser Prostat

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Menjelang Pilkada 2024, KPU Situbondo Pangkas Jumlah TPS 50 Persen

Menjelang Pilkada 2024, KPU Situbondo Pangkas Jumlah TPS 50 Persen

Surabaya
Sambut Program Makan Siang Gratis, 10.000 Hektar Lahan Kering Disulap Jadi Kawasan Terpadu Hortikultura

Sambut Program Makan Siang Gratis, 10.000 Hektar Lahan Kering Disulap Jadi Kawasan Terpadu Hortikultura

Surabaya
Dua Pejabat di DPRD Madiun Diperiksa terkait Kasus Korupsi Dana Aspirasi Rp 1,5 Miliar

Dua Pejabat di DPRD Madiun Diperiksa terkait Kasus Korupsi Dana Aspirasi Rp 1,5 Miliar

Surabaya
Pria di Pasuruan Protes Kehilangan 2 Testis Usai Operasi Prostat, RS Klaim Sesuai Prosedur

Pria di Pasuruan Protes Kehilangan 2 Testis Usai Operasi Prostat, RS Klaim Sesuai Prosedur

Surabaya
Satu Pasangan Jalur Independen Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Malang Tak Lolos Verifikasi

Satu Pasangan Jalur Independen Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Malang Tak Lolos Verifikasi

Surabaya
Kisah Wanita Kuli Panggul di Pasar Surabaya Bisa Berangkat Haji

Kisah Wanita Kuli Panggul di Pasar Surabaya Bisa Berangkat Haji

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com