Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Seleb TikTok yang Juga Istri Polisi Bentak Siswi Magang di Probolinggo

Kompas.com - 06/09/2023, 05:25 WIB
Pythag Kurniati

Editor

PROBOLINGGO, KOMPAS.com- Seorang seleb TikTok di Probolinggo, Jawa Timur berinisial L membentak siswi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang sedang magang di pusat perbelanjaan.

Belakangan diketahui, L ternyata juga merupakan istri seorang polisi.

Videonya membentak dan memaki anak magang sempat diunggah di akun TikTok @luluk.nuril dan menyebar di media sosial.

Baca juga: Istri Polisi Probolinggo Curhat di Medsos soal Pelayanan Siswi Magang dan Berujung Somasi

Anggota Bhayangkari

Melansir Surya, Wakil Kepala Kepolisian Resor (Wakapolres) Probolinggo Kompol Nur Halim membenarkan bahwa L adalah anggota Bhayangkari.

Suaminya Bripka N merupakan anggota Polsek di wilayah Polres Probolinggo.

"Yang bersangkutan sudah kami panggil bersama suaminya untuk diperiksa. Hasil klarifikasi, saat kejadian yang bersangkutan dalam kondisi emosi," kata Kompol Nur Hakim, Selasa (5/9/2023), seperti dikutip dari Surya.

Baca juga: Guru Ekstrakulikuler Pencak Silat Diduga Sodomi Siswa SD di Probolinggo

Dalam pemanggilan tersebut, L dan sang suami disebut bersedia meminta maaf pada siswi magang dan manajemen pusat perbelanjaan.

Pihaknya juga akan membuat pertemuan mediasi antara L, sang suami, dan pihak sekolah.

"Yang bersangkutan juga diminta membuat permintaan maaf sesuai yang diinginkan pihak sekolah. Saat ini konten yang berhubungan dengan siswi sudah dihapus semua dari akun TikTok yang bersangkutan," katanya.

Baca juga: Pengendara di Suramadu Cakar Tangan Polisi karena Tak Terima Ditilang

Kronologi versi sekolah

Humas SMKN 1 Probolinggo Juni Hidayati membenarkan bahwa ada siswi magang sekolahnya yang mendapat perlakuan tak menyenangkan.

"Kebetulan ia (siswi) ditempatkan magang di pusat perbelanjaan di Kota Probolinggo bersama 29 temannya. Kegiatan magang dimulai Juli. Siswi itu magang sebagai pramuniaga," kata dia, Selasa (5/9/2023), seperti dilansir dari Tribun Probolinggo.

Menurut Juni, peristiwa yang dialami oleh siswanya terjadi sekitar sepekan yang lalu ketika melayani L.

Sesuai aturan toko, siswi itu menyampaikan ke pelanggan bahwa setiap barang yang akan dibatalkan bisa langsung melalui kasir.

"Itu sudah sesuai SOP pusat perbelanjaan tempat dia magang. Namun, rupanya beliau (L) salah tangkap tatkala siswi kami menyampaikan SOP pembatalan. Seolah-olah menyinggung perasaannya pelanggan," kata Juni.

Diviralkan dan somasi

Tak disangka, L membentak dan memaki siswi magang tersebut meski sang sisiwi telah berusaha menjelaskan aturan pusat perbelanjaan tempatnya bekerja.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Terkini Lainnya

Polda Jatim: Pelat Nomor Moge yang Terlibat Kecelakaan di Probolinggo Tak Terdaftar

Polda Jatim: Pelat Nomor Moge yang Terlibat Kecelakaan di Probolinggo Tak Terdaftar

Surabaya
Monumen Pahlawan Buruh Marsinah, Mengenang Tragisnya Kematian Aktivis yang Memperjuangkan Hak Buruh

Monumen Pahlawan Buruh Marsinah, Mengenang Tragisnya Kematian Aktivis yang Memperjuangkan Hak Buruh

Surabaya
Kasus Konten Video 'Tukar Pasangan' yang Jerat Samsudin Dilimpahkan ke Kejari Blitar

Kasus Konten Video "Tukar Pasangan" yang Jerat Samsudin Dilimpahkan ke Kejari Blitar

Surabaya
6 Orang Jadi Tersangka Tawuran yang Menewaskan Remaja di Surabaya

6 Orang Jadi Tersangka Tawuran yang Menewaskan Remaja di Surabaya

Surabaya
Nobar Timnas Indonesia di Balai Kota Surabaya, Sejumlah Ruas Jalan Macet Total

Nobar Timnas Indonesia di Balai Kota Surabaya, Sejumlah Ruas Jalan Macet Total

Surabaya
Pilkada 2024, Mantan Wali Kota Malang Abah Anton Daftar ke PKB

Pilkada 2024, Mantan Wali Kota Malang Abah Anton Daftar ke PKB

Surabaya
Dokter Meninggal dalam Kecelakaan Moge di Probolinggo, Sosoknya Dikenal Baik dan Rajin

Dokter Meninggal dalam Kecelakaan Moge di Probolinggo, Sosoknya Dikenal Baik dan Rajin

Surabaya
Truk Tabrak Lansia di Gresik, Sopir Diduga Mabuk

Truk Tabrak Lansia di Gresik, Sopir Diduga Mabuk

Surabaya
Residivis Bunuh Tetangga di Dekat Makam Leluhur, Rumah Pelaku Dikepung

Residivis Bunuh Tetangga di Dekat Makam Leluhur, Rumah Pelaku Dikepung

Surabaya
Kecelakaan Moge di Probolinggo, Polisi Cari Pengendara NMax yang Diduga Menyeberang Tiba-tiba

Kecelakaan Moge di Probolinggo, Polisi Cari Pengendara NMax yang Diduga Menyeberang Tiba-tiba

Surabaya
Pria di Malang Tewas Dianiaya Tetangganya, Pelaku 3 Kali Masuk Penjara

Pria di Malang Tewas Dianiaya Tetangganya, Pelaku 3 Kali Masuk Penjara

Surabaya
Cerita Suwito Berwajah Mirip Shin Tae-yong: Setelah Video Diunggah, Banyak yang DM Saya

Cerita Suwito Berwajah Mirip Shin Tae-yong: Setelah Video Diunggah, Banyak yang DM Saya

Surabaya
Polisi Ungkap Kronologi Suami di Tuban Meninggal Usai Cekik Istrinya

Polisi Ungkap Kronologi Suami di Tuban Meninggal Usai Cekik Istrinya

Surabaya
Kecelakaan Beruntun di Probolinggo, Pasutri Pengendara Harley-Davidson Tewas

Kecelakaan Beruntun di Probolinggo, Pasutri Pengendara Harley-Davidson Tewas

Surabaya
Mobil Satu Keluarga Tabrak Kereta di Sidoarjo, 3 Orang Luka Berat

Mobil Satu Keluarga Tabrak Kereta di Sidoarjo, 3 Orang Luka Berat

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com