Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Konser Happy Asmara di Trenggalek Ricuh, Polisi Tangkap 11 Orang

Kompas.com - 30/08/2023, 17:23 WIB
Slamet Widodo,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

TRENGGALEK, KOMPAS.com - Konser Happy Asmara dalam rangka puncak acara peringatan hari jadi ke-829 Kabupaten Tenggalek di Alun-Alun Trenggalek, Jawa Timur sempat ricuh, Selasa (29/8/2023) malam.

Kericuhan merembet ke Jalan Panglima Sudirman Trenggalek. Polisi pun mengamankan 11 orang diduga anggota kelompok perguruan silat dalam kejadian tersebut.

Baca juga: Foto Bareng Ariel NOAH, Happy Asmara: Tempatmu di Sini Pujaanku

Kronologi

Mulanya konser berjalan lancar tanpa gangguan teknis ketika band serta penyanyi pembuka tampil.

Namun sesaat sebelum Happy Asmara manggung, sempat terjadi gangguan teknis pada perangkat sound utama selama lebih dari 15 menit. Hal tersebut membuat penonton mulai ribut.

Dalam situasi tersebut, beberapa kelompok penonton berteriak mengeluarkan kalimat cacian. Bahkan sempat terjadi saling mengejek antarkelompok penenton tertentu.

Baca juga: Fans Denny Caknan dan Happy Asmara Kini Berselisih, Bella Bonita: Saya Tumbalnya

Petugas kemanan dari TNI dan polisi selanjutnya berpaya keras memberi instruksi kepada para penonton agar tidak terpancing keributan. 

Petugas keamanan juga sempat menghalau dan memintapenonton tidak membentangkan bendera kelompok perguruan silat.

"Tolong jangan bentangkan bendera organisasi apa pun (silat). Turunkan itu," teriak salah satu perwira Polres Trenggalek, Selasa (29/8/2023) malam.

Nyanyikan Indonesia Raya

Suasana seketika berubah ketika sekelompok penonton di bagian depan sisi utara panggung mengajak penonton lain menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya. 

 

Secara serentak, Indonesia Raya pun menggema.

Ketika lagu selesai, belum terlihat tanda-tanda perangkat sound system selesai diperbaiki. Kelompok penonton lainnya lalu menyanyiian lagu Garuda Pancasila.

Tak berselang lama, Happy Asmara pun tampil membawakan lagu. Di tengah penampilan tersebut, sempat kembali terjadi kericuhan penonton.

Kondisi itu bisa dikendalikan oleh aparat.

11 orang ditangkap

Kericuhan di depan panggung rupanya merembet ke Jalan Panglima Sudirman, Trenggalek seusai konser. Orang-orang yang terlibat diduga dari perguruan silat.

Polisi selanjutnya menangkap 11 orang yang terlibat kericuhan, empat di antaranya merupakan warga Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur.

"Dari peristiwa tersebut, polisi mengamankan 11 orang terduga pelaku, dan kami lakukan pemeriksaan untuk tindak pidanya," ujar Kasatreskrim Trenggalek Iptu Agus Salim melalui sambungan telepon, Rabu (30/8/2023).

Situasi mereda di jalan protokol tersebut mereda, setelah TNI-Polri membubarkan simpatisan kelompok perguruan silat.

Dikawal petugas keamanan, mereka dibawa ke arah selatan mengarah ke Stadion Trenggalek, dan diminta kembali ke wilayah masing-masing.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
Cak Imin Menyambut Baik jika Khofifah Daftar Pilkada Jatim lewat PKB

Cak Imin Menyambut Baik jika Khofifah Daftar Pilkada Jatim lewat PKB

Surabaya
Maju Pilkada Surabaya Lagi, Eri Cahyadi-Armuji Daftar di DPC PKB

Maju Pilkada Surabaya Lagi, Eri Cahyadi-Armuji Daftar di DPC PKB

Surabaya
Luncurkan Ansor Go Green, Gus Addin Jauharuddin: 'Hablum Minal Alam'

Luncurkan Ansor Go Green, Gus Addin Jauharuddin: "Hablum Minal Alam"

Surabaya
Perjuangan Mbah Tono, Pemulung di Ponorogo yang Berangkat Haji Setelah 26 Tahun Menabung

Perjuangan Mbah Tono, Pemulung di Ponorogo yang Berangkat Haji Setelah 26 Tahun Menabung

Surabaya
Truk Elpiji Tabrak Sepeda Motor, Satu Keluarga Asal Ngawi Tewas di Lokasi

Truk Elpiji Tabrak Sepeda Motor, Satu Keluarga Asal Ngawi Tewas di Lokasi

Surabaya
Dugaan Mahasiswa UB Penerima KIP Kuliah Hedon, Kampus: Repot Jika Harus Menelusuri

Dugaan Mahasiswa UB Penerima KIP Kuliah Hedon, Kampus: Repot Jika Harus Menelusuri

Surabaya
Bus Wisata Angkut 25 Orang Terguling di Tanjakan, Sopir Diduga Tak Kuasai Medan

Bus Wisata Angkut 25 Orang Terguling di Tanjakan, Sopir Diduga Tak Kuasai Medan

Surabaya
Dominasi Perolehan Kursi DPRD Situbondo, PKB dan PPP Bisa Usung Calon Sendiri di Pilkada

Dominasi Perolehan Kursi DPRD Situbondo, PKB dan PPP Bisa Usung Calon Sendiri di Pilkada

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
Kronologi Kecelakaan Truk Tangki di Jalur Jember-Banyuwangi, 1 Tewas dan Rumah Warga Rusak

Kronologi Kecelakaan Truk Tangki di Jalur Jember-Banyuwangi, 1 Tewas dan Rumah Warga Rusak

Surabaya
Pengedar Sabu Asal Lumajang Ditangkap Usai Bertransaksi di Depan Restoran Ayam Goreng

Pengedar Sabu Asal Lumajang Ditangkap Usai Bertransaksi di Depan Restoran Ayam Goreng

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Bus Jurusan Bojonegoro-Surabaya Terguling, 2 Orang Tewas

Bus Jurusan Bojonegoro-Surabaya Terguling, 2 Orang Tewas

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com