Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hujan dan Angin Kencang di Nganjuk, Belasan Pohon Tumbang dan Sejumlah Rumah Warga Rusak

Kompas.com - 21/02/2022, 19:14 WIB
Usman Hadi ,
Priska Sari Pratiwi

Tim Redaksi

NGANJUK, KOMPAS.com – Belasan pohon tumbang dan sejumlah rumah warga di Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur, rusak diterjang hujan dan angin kencang. 

Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Nganjuk Gunarto menjelaskan, hingga pukul 15.55 WIB dilaporkan beberapa pohon tumbang karena angin kencang.

Di antara pohon tumbang tersebut ada di Jalan Barito dan Jalan Merdeka Nganjuk, Jalan Raya Nganjuk-Madiun di Kecamatan Bagor, dan lainnya.

Baca juga: 5 Kecamatan di Nganjuk Diguyur Hujan Es

Sementara berdasarkan informasi yang dihimpun, salah satu rumah warga di Desa Klurahan, Kecamatan Ngronggot, Nganjuk, juga rusak tertimpa pohon.

“Data itu memang betul,” ujar Gunarto saat dihubungi wartawan di Nganjuk, Senin (21/2/2022).

Tak hanya di Kecamatan Ngronggot, lanjut Gunarto, beberapa rumah warga di Kecamatan Kertosono juga dilaporkan rusak ringan akibat angin kencang.

“Kertosono cuma rusak ringan, rusak ringan kebanyakan,” tuturnya.

Gunarto menuturkan, pihak BPBD dan pemerintah kecamatan sudah sering mengimbau masyarakat untuk mewaspadai bencana hidrometeorologi termasuk angin kencang.

“Sudah sering disampaikan oleh para camat terkait dengan bencana hidrometeorologi terkait dengan angin kencang, itu harus ada kewaspadaan dari warga yang ada,” bebernya.

Baca juga: Viral, Video Hujan Es di Nganjuk, Ini Penjelasan BPBD

Tak hanya angin kencang, Gunarto juga mengimbau warga untuk bersama-sama mengantisipasi bencana banjir di musim penghujan seperti saat ini.

“Kepada masyarakat jangan membuang sampah seenaknya di aliran sungai yang ada,” pintanya.

Selain angin kencang, fenomena alam berupa hujan es juga terjadi di beberapa wilayah di Kabupaten Nganjuk.

Gunarto menuturkan, hujan es tersebut terjadi di lima kecamatan di Nganjuk, yakni Kecamatan Bagor, Nganjuk, Baron, Ngronggot, dan Rejoso.

Gunarto menyebut hujan es tersebut hanya berlangsung singkat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar Keras, Warga: Dikira Bom

Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar Keras, Warga: Dikira Bom

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Surabaya
Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar hingga Radius 2 Kilometer

Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar hingga Radius 2 Kilometer

Surabaya
Rumah Ambruk di Bangkalan Akibat Petasan Meledak, 1 Orang Meninggal dan 2 Kritis

Rumah Ambruk di Bangkalan Akibat Petasan Meledak, 1 Orang Meninggal dan 2 Kritis

Surabaya
Arus Balik di Pelabuhan Jangkar Situbondo Didominasi Kalangan Santri

Arus Balik di Pelabuhan Jangkar Situbondo Didominasi Kalangan Santri

Surabaya
3 Bocah Terseret Ombak di Pantai Damas Trenggalek, 1 Tewas

3 Bocah Terseret Ombak di Pantai Damas Trenggalek, 1 Tewas

Surabaya
PKB dan Gerindra Jalin Koalisi Usung Sosok Kades pada Pilkada Jombang

PKB dan Gerindra Jalin Koalisi Usung Sosok Kades pada Pilkada Jombang

Surabaya
2 Bulan Belanja Masalah, AHY Mengaku Banyak Dapati Mafia Tanah

2 Bulan Belanja Masalah, AHY Mengaku Banyak Dapati Mafia Tanah

Surabaya
Korupsi Dana Desa Rp 360 Juta, Kades di Mojokerto Ditangkap Polisi

Korupsi Dana Desa Rp 360 Juta, Kades di Mojokerto Ditangkap Polisi

Surabaya
Pasutri di Lumajang Tewas Terseret Banjir Lahar Gunung Semeru

Pasutri di Lumajang Tewas Terseret Banjir Lahar Gunung Semeru

Surabaya
Polisi Tangkap 3 Pria Pembuat Sabu Skala Rumahan di Pasuruan

Polisi Tangkap 3 Pria Pembuat Sabu Skala Rumahan di Pasuruan

Surabaya
Libur Lebaran 2024, Kunjungan Wisata ke Gunung Bromo Naik 100 Persen

Libur Lebaran 2024, Kunjungan Wisata ke Gunung Bromo Naik 100 Persen

Surabaya
Jembatan yang Rusak akibat Banjir Lahar Semeru Jadi 10 Unit

Jembatan yang Rusak akibat Banjir Lahar Semeru Jadi 10 Unit

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com