Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pastikan Tak Akan Jadi Pejabat Cadangan, Mahfud MD Berkomitmen Tegakkan Hukum

Kompas.com - 18/11/2023, 14:45 WIB
Taufiqurrahman,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

BANGKALAN, KOMPAS.com - Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 3, Mahfud MD menggelar safari politik di Madura, Jawa Timur, Sabtu (18/11/2023). Kabupaten Bangkalan sebagai ujung barat pulau Madura, menjadi lokasi kunjungan pertamanya.

Mahfud mengatakan kedatangannya ke Madura bukan untuk berkampanye tapi bersilaturahmi dengan para tokoh. 

"Saya tidak berkampanye karena memang belum waktunya. Saya berpesan agar semua masyarakat Madura menyambut Pemilu dan memilih calon yang cocok dengan aspirasi masyarakat," ujarnya dengan menggunakan bahasa Madura.

Baca juga: Mahfud MD: Jangan Takut, Penyakit di MK Sudah Diamputasi

Pria yang pernah mengenyam pendidikan di Pesantren Al Mardiyah Pamekasan ini mengatakan, masyarakat bebas memilih pasangan Capres dan Cawapres yang sudah ditetapkan oleh KPU.

Mahfud juga menyarankan agar masyarakat berkonsultasi pada para ulama jika masih bingung untuk menentukan pilihan.

"Madura memiliki sikap tegas, konsisten dan taat pada para ulama. Warga Madura sowan ke para ulama untuk menentukan pilihan yang paling bagus," imbuhnya.

Pria kelahiran Kabupaten Sampang ini mengaku mendapat sejumlah pertanyaan dari masyarakat, mahasiswa serta organisasi masyarakat tentang penegakan hukum jika dirinya terpilih menjadi Cawapres.

"Jawaban saya singkat, tegak lurus dalam penegakan hukum dan keadilan. Tidak ada istilah pejabat cadangan, tapi ambil peran dalam penegakan hukum dan keadilan. Di mana saja, sebagai orang Madura, selama dikasih kekuasaan maka saya akan terus menegakkan hukum dan keadilan," jelasnya.

Ia juga memastikan, penegakan hukum akan terus dilakukan meskipun nantinya dirinya tak jadi penguasa.

Penegakan hukum tidak pandang status penguasa atau tidak, harus tetap dijalankan,” tegasnya.

Diketahui, ribuan masyarakat dari berbagai elemen menyambut kehadiran Mahfud MD di lapangan jembatan Suramadu yang terletak di Desa Morkepek, Kecamatan Labang, Kabupaten Bangkalan.

Di antaranya dari Sahabat Mahfud Madura, Madura Asli (Madas), Ikatan Keluarga Madura (IKAMA), Yayasan Kerukunan Orang Madura (Yakorma), Basmala (Barisan Masyarakat Labang), Barisan Nasional Pemuda Madura (BNPM), Nahdliyin Bergerak (Nabrak), serta sejumlah elemen simpul relawan lainnya.

Di tempat ini, Mahfud MD membacakan shalawat bersama ribuan massa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Gunung Raung, Pemilik Kaldera Terbesar Kedua di Indonesia

Gunung Raung, Pemilik Kaldera Terbesar Kedua di Indonesia

Surabaya
Pantai Bajulmati di Malang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Pantai Bajulmati di Malang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Surabaya
Bentangkan Bendera, 2 Jemaah Haji Embarkasi Surabaya Ditangkap Askar

Bentangkan Bendera, 2 Jemaah Haji Embarkasi Surabaya Ditangkap Askar

Surabaya
Sidang Anggota Polisi yang Digerebek Anggota TNI Saat Check-in di Kamar Hotel

Sidang Anggota Polisi yang Digerebek Anggota TNI Saat Check-in di Kamar Hotel

Surabaya
Artis Jessica Iskandar Program Bayi Tabung di Surabaya

Artis Jessica Iskandar Program Bayi Tabung di Surabaya

Surabaya
Kelabuhi Warga, Pemilik 'Home Industry' Pil Ekstasi di Surabaya Mengaku Memproduksi Kopi

Kelabuhi Warga, Pemilik "Home Industry" Pil Ekstasi di Surabaya Mengaku Memproduksi Kopi

Surabaya
Rumah Korban Pesawat Latih Jatuh di BSD Tangerang yang Ada di Sidoarjo Sepi

Rumah Korban Pesawat Latih Jatuh di BSD Tangerang yang Ada di Sidoarjo Sepi

Surabaya
2 Pelajar Tewas dalam Kecelakaan Motor di Jember

2 Pelajar Tewas dalam Kecelakaan Motor di Jember

Surabaya
9 Orang Berebut Tiket Bakal Calon Wakil Bupati dari PDI-P di Pilkada Sumenep, Ada Istri Mantan Bupati dan Jurnalis

9 Orang Berebut Tiket Bakal Calon Wakil Bupati dari PDI-P di Pilkada Sumenep, Ada Istri Mantan Bupati dan Jurnalis

Surabaya
Promosikan Judi Online, Selebgram Tulungagung Ditangkap Polisi

Promosikan Judi Online, Selebgram Tulungagung Ditangkap Polisi

Surabaya
Sejoli di Lamongan Ditangkap Polisi karena Edarkan Narkoba Jenis Sabu

Sejoli di Lamongan Ditangkap Polisi karena Edarkan Narkoba Jenis Sabu

Surabaya
'Home Industry' Pil Ekstasi di Surabaya Digerebek, 6,7 Juta Pil Dobel L dan Carnophen Disita

"Home Industry" Pil Ekstasi di Surabaya Digerebek, 6,7 Juta Pil Dobel L dan Carnophen Disita

Surabaya
Pilkada Lumajang, Indah Amperawati Daftar Bacabup ke Partai Demokrat

Pilkada Lumajang, Indah Amperawati Daftar Bacabup ke Partai Demokrat

Surabaya
Remaja di Gresik Ditangkap Polisi karena Cabuli Pacar

Remaja di Gresik Ditangkap Polisi karena Cabuli Pacar

Surabaya
Pengakuan Keluarga Sugiati soal Pembongkaran Rumah oleh Anaknya

Pengakuan Keluarga Sugiati soal Pembongkaran Rumah oleh Anaknya

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com