Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BPBD Pacitan Belum Terima Laporan Kerusakan akibat Gempa M 6,0

Kompas.com - 08/06/2023, 16:28 WIB
Slamet Widodo,
Andi Hartik

Tim Redaksi

PACITAN, KOMPAS.com - Gempa bumi berkekuatan magnitudo 6,0 terjadi di perairan laut wilayah Kabupaten Pacitan, Jawa Timur, pada Kamis (8/6/2023) dini hari.

Sampai sejauh ini, belum ada laporan kerusakan maupun korban akibat gempa bumi tersebut.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pacitan, Erwin Andriatmoko menjelaskan, pihaknya belum menerima laporan kerusakan atau adanya korban akibat gempa tersebut.

Baca juga: Gempa Pacitan Tak Pengaruhi Aktivitas Gunung Merapi

Meski begitu, petugas BPBD Pacitan terus melakukan pemantauan di sejumlah wilayah untuk memastikan dampak gempa bumi tersebut.

"Sementara gempa tidak berpotensi tsunami, termasuk belum ada laporan terkait dengan dampak kerusakan yang ditimbulkan," kata Erwin melalui sambungan telepon, Kamis (8/6/2023).

Baca juga: Gempa M 6,0 di Pacitan Terasa di Purworejo, Warga Berhamburan Keluar Rumah

"Petugas saat ini masih melakukan pemantauan di berbagai wilayah untuk memastikan dampak, baik korban atau kerusakan yang ditimbulkan gempa itu," imbuhnya.

Pihaknya meminta masyarakat untuk tetap tenang dan selalu waspada. Jika merasakan gempa, maka segera mencari lokasi yang lapang agar terhindar dari reruntuhan.

Selain itu, warga diminta segera melaporkan ke petugas di wilayah masing-masing apabila ada kerusakan akibat gempa.

"Kami imbau kepada masyarakat agar tenang, dan mencari tempat aman apabila terjadi gempa, serta bencana lain," terang Erwin.

Sementara itu, berdasarkan analisis BMKG, gempa bumi itu terjadi pada pukul 00.04 WIB, Kamis (8/6/2023) dini hari. Gempa bumi berpusat pada 117 kilometer barat daya Kabupaten Pacitan dengan kedalaman 10 kilometer.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Museum Panji di Malang: Sejarah, Koleksi, Harga Tiket, dan Jam Buka

Museum Panji di Malang: Sejarah, Koleksi, Harga Tiket, dan Jam Buka

Surabaya
Respons Bobby Saat Disinggung soal Menantu Presiden Usai Terima Satyalancana

Respons Bobby Saat Disinggung soal Menantu Presiden Usai Terima Satyalancana

Surabaya
Beredar Pesan Bupati Lamongan Minta Uang, Diskominfo: Penipuan

Beredar Pesan Bupati Lamongan Minta Uang, Diskominfo: Penipuan

Surabaya
Jaksa Tuntut Penjara 4-5 Tahun untuk 16 Pelaku Pengeroyokan Santri hingga Tewas di Blitar

Jaksa Tuntut Penjara 4-5 Tahun untuk 16 Pelaku Pengeroyokan Santri hingga Tewas di Blitar

Surabaya
Pura-pura Sewa Kamar, Pelaku Curanmor Beraksi di Kos Kota Malang

Pura-pura Sewa Kamar, Pelaku Curanmor Beraksi di Kos Kota Malang

Surabaya
Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha, Khofifah: untuk Warga Jatim

Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha, Khofifah: untuk Warga Jatim

Surabaya
Terima Satyalancana, Bupati Banyuwangi Klaim Sudah Turunkan Kemiskinan

Terima Satyalancana, Bupati Banyuwangi Klaim Sudah Turunkan Kemiskinan

Surabaya
6 Pria Perampok Rumah Pegawai Koperasi di Malang Jadi Tersangka, 4 Ditangkap dan 2 Buron

6 Pria Perampok Rumah Pegawai Koperasi di Malang Jadi Tersangka, 4 Ditangkap dan 2 Buron

Surabaya
Dalam Sehari, Dua Rumah dan Satu Indekos di Kota Malang Kemasukan Ular

Dalam Sehari, Dua Rumah dan Satu Indekos di Kota Malang Kemasukan Ular

Surabaya
Ditanya soal Status Bupati Sidoarjo, Mendagri: Semua yang Tersangka Akan Dinonaktifkan

Ditanya soal Status Bupati Sidoarjo, Mendagri: Semua yang Tersangka Akan Dinonaktifkan

Surabaya
Mantan Wabup Bondowoso Ikut Penjaringan Calon Bupati Blitar melalui PDI-P

Mantan Wabup Bondowoso Ikut Penjaringan Calon Bupati Blitar melalui PDI-P

Surabaya
Mendagri: Mas Gibran Tak Dapat Satyalancana, tapi Penghargaan Lain

Mendagri: Mas Gibran Tak Dapat Satyalancana, tapi Penghargaan Lain

Surabaya
Banjir Lahar Semeru Kembali Menerjang, 11 Rumah Terdampak

Banjir Lahar Semeru Kembali Menerjang, 11 Rumah Terdampak

Surabaya
Usai Cekik Istrinya, Suami di Tuban Datangi Kantor Polisi dan Minta Izin Menginap

Usai Cekik Istrinya, Suami di Tuban Datangi Kantor Polisi dan Minta Izin Menginap

Surabaya
Gibran Tak Hadiri Penyematan Penghargaan Satyalancana di Surabaya

Gibran Tak Hadiri Penyematan Penghargaan Satyalancana di Surabaya

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com