Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Pencuri Motor Asal Lumajang Ditangkap di Banyuwangi, 2 Pelaku Lainnya Kabur

Kompas.com - 30/03/2023, 18:27 WIB
Rizki Alfian Restiawan,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

BANYUWANGI, KOMPAS.com - Tim Resmob Macan Blambangan Polresta Banyuwangi menangkap dua pencuri sepeda motor asal Kabupaten Lumajang.

Kedua pelaku berinisial SL (36), asal Desa Buwek, Kecamatan Randuagung, dan DH (39), asal Desa Sumberwringin, Kecamatan Klakah, Lumajang. Polisi masih memburu S dan M yang kabur saat hendak ditangkap. 

Baca juga: Mayat Pria Tanpa Identitas Ditemukan di Pantai Candrian Banyuwangi

Aksi pencurian yang dilakukan empat orang itu bermula ketika DH berada di rumah SL di Lumajang, Senin (27/2/2023) sore.

"Tersangka SL dan DH mengajak S yang saat ini DPO untuk melakukan pencurian sepeda motor di Banyuwangi," kata Kapolresta Banyuwangi Kombespol Deddy Foury Millewa, Kamis (30/3/2023).

Pelaku berinisial S memberitahu SL bahwa dirinya mempersiapkan peralatan yang digunakan untuk mencuri.

"S kemudian mengajak tetangganya, M yang juga masih DPO untuk ikut ke Banyuwangi," ujar Kapolresta.

Sekitar pukul 18.00 WIB, SL meminta S untuk bertemu dan berkumpul di SPBU Jatiroto Lumajang.

SL mengajak DH menyewa mobil rental Toyota Calya merah dengan nomor polisi N 1731 ZB. Tak lama kemudian, S dan M datang ke SPBU Jatiroto diantar tukang ojek.

"Mobil sewaan itu digunakan pelaku sebagai sarana kendaraan menuju ke Banyuwangi melakukan pencurian," terang Deddy.

Keempat pelaku lalu berangkat menuju Banyuwangi. Sekitar pukul 21.00 WIB, mereka tiba di depan Pendopo Sabha Swagata Taman Sritanjung Banyuwangi.

"Kemudian SL dan rekan-rekan sambil mengendarai mobil calya mencari sasaran sepeda motor yang hendak dicuri," ucap Deddy.

Sampai pukul 22.00 WIB, SL dan rekan-rekannya tiba di depan gapura sebuah perumahan Gading Mas Permai Desa Dadapan, Kecamatan Kabat.


SL lalu menyuruh S dan M turun dari mobil dan berjalan kaki masuk ke kompleks perumahan Gading Mas Permai untuk mencari sasaran sepeda motor yang hendak dicuri.

"Saat itu pelaku SL dan DH menunggu di dalam mobil Calya yang di parkir ditepi jalan raya, depan gapura perumahan," tuturnya.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Terkini Lainnya

Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar Keras, Warga: Dikira Bom

Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar Keras, Warga: Dikira Bom

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Surabaya
Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar hingga Radius 2 Kilometer

Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar hingga Radius 2 Kilometer

Surabaya
Rumah Ambruk di Bangkalan Akibat Petasan Meledak, 1 Orang Meninggal dan 2 Kritis

Rumah Ambruk di Bangkalan Akibat Petasan Meledak, 1 Orang Meninggal dan 2 Kritis

Surabaya
Arus Balik di Pelabuhan Jangkar Situbondo Didominasi Kalangan Santri

Arus Balik di Pelabuhan Jangkar Situbondo Didominasi Kalangan Santri

Surabaya
3 Bocah Terseret Ombak di Pantai Damas Trenggalek, 1 Tewas

3 Bocah Terseret Ombak di Pantai Damas Trenggalek, 1 Tewas

Surabaya
PKB dan Gerindra Jalin Koalisi Usung Sosok Kades pada Pilkada Jombang

PKB dan Gerindra Jalin Koalisi Usung Sosok Kades pada Pilkada Jombang

Surabaya
2 Bulan Belanja Masalah, AHY Mengaku Banyak Dapati Mafia Tanah

2 Bulan Belanja Masalah, AHY Mengaku Banyak Dapati Mafia Tanah

Surabaya
Korupsi Dana Desa Rp 360 Juta, Kades di Mojokerto Ditangkap Polisi

Korupsi Dana Desa Rp 360 Juta, Kades di Mojokerto Ditangkap Polisi

Surabaya
Pasutri di Lumajang Tewas Terseret Banjir Lahar Gunung Semeru

Pasutri di Lumajang Tewas Terseret Banjir Lahar Gunung Semeru

Surabaya
Polisi Tangkap 3 Pria Pembuat Sabu Skala Rumahan di Pasuruan

Polisi Tangkap 3 Pria Pembuat Sabu Skala Rumahan di Pasuruan

Surabaya
Libur Lebaran 2024, Kunjungan Wisata ke Gunung Bromo Naik 100 Persen

Libur Lebaran 2024, Kunjungan Wisata ke Gunung Bromo Naik 100 Persen

Surabaya
Jembatan yang Rusak akibat Banjir Lahar Semeru Jadi 10 Unit

Jembatan yang Rusak akibat Banjir Lahar Semeru Jadi 10 Unit

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com