Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Maling di Probolinggo Beraksi Siang Hari, Warga Sempat Mengira Pemilik Rumah Pindahan

Kompas.com - 13/01/2023, 23:23 WIB
Ahmad Faisol,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

PROBOLINGGO, KOMPAS.com - Seorang maling di Probolinggo melakukan pencurian di rumah warga pada siang hari. Warga di sekitar rumah korban bahkan tak mencurigai aksi pencurian tersebut.

Warga di sekitar rumah korban sempat mengira pemilik rumah mengangkut perabotan ke becak motor untuk pindahan.

Baca juga: Kronologi Mobil Dinas di Probolinggo Digerebek Warga, Berjam-jam Parkir di Stadion, Digunakan Anak Kadis Pacaran

Kasi Humas Polres Probolinggo, Ipda Sugeng Santoso mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Selasa (10/1/2023) siang.

Pelaku yang berinisial MR (21) itu dengan terang-terangan melancarkan aksinya di rumah Suyitno (51) warga Desa Pabean, Kecamatan Dringu, Kabupaten Probolinggo.

MR masuk ke rumah dengan mencongkel jendela menggunakan obeng. Rumah dalam keadaan kosong karena ditinggal pemilik bekerja.


Pelaku kemudian mengacak-acak isi rumah dan mengeluarkan sejumlah perabotan. Barang-barang tersebut kemudian diletakkan di becak motor yang sudah disiapkan.

"Tetangga mengira Suyitno mau pindahan karena barang-barangnya dikeluarkan dari dalam rumah. Ternyata itu aksi pencurian," jelas Sugeng.

Sekitar pukul 12.12 WIB, tetangga Suyitno melapor ke korban via telepon. Korban yang menyadari barang-barangnya digasak maling langsung pulang ke rumah.

Baca juga: Kakek Asal Probolinggo Periksa Benda Diduga Sampah Plastik di Kubangan, Ternyata Mayat Cucunya

Suyitno melihat lemari dan tabung gas miliknya tergeletak di pinggir jalan.

“Untungnya, tetangga korban sudah berjaga-jaga karena memang sudah curiga sejak awal dengan pelaku. Pelaku pencurian lalu diamankan oleh petugas Polsek Dringu yang kebetulan berpatroli dan dibantu oleh warga. Selanjutnya pelaku diamankan ke Polsek Dringu oleh petugas,” tandas Sugeng.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Cak Imin Berdayakan UMKM agar Perekonomian Tak Bergantung Bisnis Besar

Cak Imin Berdayakan UMKM agar Perekonomian Tak Bergantung Bisnis Besar

Surabaya
Viral, Video Pusaran Angin Puting Beliung Terjang Rumah Warga Madiun

Viral, Video Pusaran Angin Puting Beliung Terjang Rumah Warga Madiun

Surabaya
Kepala Diskoperindag Gresik Ditetapkan Tersangka Korupsi Dana Hibah UMKM

Kepala Diskoperindag Gresik Ditetapkan Tersangka Korupsi Dana Hibah UMKM

Surabaya
Hari Ketiga Pencarian Pemuda Hilang di Gunung Kelud, Petugas Fokus pada Bau Busuk

Hari Ketiga Pencarian Pemuda Hilang di Gunung Kelud, Petugas Fokus pada Bau Busuk

Surabaya
Pensiunan ASN dan Istrinya Terusir dari Rumahnya, 7 Hari Tinggal di Rumah Singgah Bangkalan

Pensiunan ASN dan Istrinya Terusir dari Rumahnya, 7 Hari Tinggal di Rumah Singgah Bangkalan

Surabaya
Bawaslu Banyuwangi Temukan 3864 APK Peserta Pemilu Diduga Melanggar Aturan

Bawaslu Banyuwangi Temukan 3864 APK Peserta Pemilu Diduga Melanggar Aturan

Surabaya
Cak Imin: Perubahan Harus Diperjuangkan, Enggak Perlu Gugup

Cak Imin: Perubahan Harus Diperjuangkan, Enggak Perlu Gugup

Surabaya
Janji-janji Cak Imin Saat Kampanye di Depan Ibu-ibu Nahdliyin Mojokerto

Janji-janji Cak Imin Saat Kampanye di Depan Ibu-ibu Nahdliyin Mojokerto

Surabaya
Cak Imin Main Sepak Bola bersama Pemain Legendaris Persebaya

Cak Imin Main Sepak Bola bersama Pemain Legendaris Persebaya

Surabaya
Bus 'Double Decker' Jurusan Jakarta-Sumenep Terbakar di Pamekasan

Bus "Double Decker" Jurusan Jakarta-Sumenep Terbakar di Pamekasan

Surabaya
Blusukan di Pasar Baru Gresik, Mendag Sumringah Harga Cabai Turun

Blusukan di Pasar Baru Gresik, Mendag Sumringah Harga Cabai Turun

Surabaya
Warga Tuntut Kepala Puskesmas Batang-batang Sumenep Mundur, Buntut Bayi Meninggal Usai Diambil Sampel Darahnya

Warga Tuntut Kepala Puskesmas Batang-batang Sumenep Mundur, Buntut Bayi Meninggal Usai Diambil Sampel Darahnya

Surabaya
Sempat Tertunda, Rumah Istri Pendiri Arema di Kota Malang Dieksekusi Pengadilan

Sempat Tertunda, Rumah Istri Pendiri Arema di Kota Malang Dieksekusi Pengadilan

Surabaya
Cak Imin: Amin Menang, Judi 'Online' Dihapus sampai Akarnya

Cak Imin: Amin Menang, Judi "Online" Dihapus sampai Akarnya

Surabaya
Pria Ditemukan Tewas Mengenaskan di Gresik, Polisi Sudah Periksa 3 Saksi

Pria Ditemukan Tewas Mengenaskan di Gresik, Polisi Sudah Periksa 3 Saksi

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com