Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Uang Palsu Rp 500 Juta Gagal Beredar Saat Malam Tahun Baru di Banyuwangi

Kompas.com - 31/12/2022, 16:10 WIB
Rizki Alfian Restiawan,
Reni Susanti

Tim Redaksi


BANYUWANGI, KOMPAS.com - Polresta Banyuwangi berhasil menggagalkan rencana peredaran uang palsu saat perayaan malam pergantian tahun 2023.

Tak main-main, uang palsu dengan pecahan 100 ribuan itu totalnya senilai Rp 500 juta. Uang itu disimpan pelaku di dalam sebuah koper besar berwarna hitam.

"Tersangka ada tiga orang. Masing-masing adalah S dan EW warga Banyuwangi, serta HJ warga Situbondo," kata Kasat Reskrim Polresta Banyuwangi, Kompol Agus Sobarna Praja, Sabtu (31/12/2022).

Baca juga: Kalah Main Judi, Bendahara Desa di Lombok Utara Selipkan Uang Palsu dalam Dana BLT

Modus ketiga tersangka adalah dengan menjual uang palsu tersebut untuk mendapatkan keuntungan. Mereka memiliki peran masing-masing. Ada yang menyimpan, mengedarkan, dan menjual.

Agus mengatakan, pengungkapan kasus peredaran uang palsu itu berdasar laporan dari salah satu konter handphone yang menjadi korban.

"Waktu itu ada seseorang yang membeli handphone di konter tersebut. Ternyata saat membeli menggunakan uang palsu," ungkapnya.

Baca juga: Kaleidoskop 2022: Pembongkaran Judi Online Terbesar di Sumut, Berkedok Warung Makan, Bos Apin BK Kabur ke Luar Negeri

Korban awalnya tidak tahu. Namun setelah melakukan transaksi di bank, uang palsu tersebut baru terungkap oleh teller.

"Uang hasil jualan HP itu disetorkan ke bank. Ternyata oleh teller bank diidentifikasi bahwa itu adalah uang palsu. Korban akhirnya rugi sekitar Rp 5 juta," ucap Agus.

Dari situ, Tim Resmob dan Unit Pidsus Polresta Banyuwangi melakukan penyelidikan lebih lanjut.

Setelah ditelusuri, polisi menemukan barang bukti lain yakni satu koper uang palsu kurang lebih senilai Rp 500 juta dengan pecahan Rp 100 ribuan.

"Kalau tidak terungkap tidak menutup kemungkinan uang palsu ini akan diedarkan pada saat malam tahun baru, karena nilainya lumayan banyak," tandas Agus Sobarna Praja.

Guna mempertanggungjawabkan perbuatannya itu, saat ini ketiga pelaku sudah diamankan di Rutan Mapolresta Banyuwangi.

Ketiga pelaku masih belum diketahui apakah pemain lama atau baru. Yang pasti polisi saat ini masih terus mengembangkan dan menelusuri dugaan keterlibatan tersangka lain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perampok di Lamongan Sasar 2 Agen Perbankan dalam 2 Hari, Pelaku Diduga Sama

Perampok di Lamongan Sasar 2 Agen Perbankan dalam 2 Hari, Pelaku Diduga Sama

Surabaya
Oknum Perwira Polisi di Banyuwangi Positif Narkoba, Jabatannya Dicopot

Oknum Perwira Polisi di Banyuwangi Positif Narkoba, Jabatannya Dicopot

Surabaya
Pelabuhan Tanjungwangi Banyuwangi Mulai Dipadati Pemudik asal Madura

Pelabuhan Tanjungwangi Banyuwangi Mulai Dipadati Pemudik asal Madura

Surabaya
Dinkes Kota Batu Temukan 2 Jajanan Takjil Diduga Mengandung Boraks

Dinkes Kota Batu Temukan 2 Jajanan Takjil Diduga Mengandung Boraks

Surabaya
Truk Molen Oleng Tabrak Tiang dan 3 Motor di Kota Malang

Truk Molen Oleng Tabrak Tiang dan 3 Motor di Kota Malang

Surabaya
Warga Jember Tewas Tertabrak Kereta di Pelintasan Tanpa Palang Pintu

Warga Jember Tewas Tertabrak Kereta di Pelintasan Tanpa Palang Pintu

Surabaya
978 Pekerja Jasa Transportasi di Kota Batu Terima Insentif Ramadhan Rp 600.000

978 Pekerja Jasa Transportasi di Kota Batu Terima Insentif Ramadhan Rp 600.000

Surabaya
Kasus DBD di Kabupaten Malang Meningkat Capai 905 Orang, 10 di Antaranya Meninggal

Kasus DBD di Kabupaten Malang Meningkat Capai 905 Orang, 10 di Antaranya Meninggal

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Sedang

Surabaya
Bertengkar dengan Istri, Ayah di Situbondo Aniaya Balitanya

Bertengkar dengan Istri, Ayah di Situbondo Aniaya Balitanya

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
Perselingkuhan Istri Kades dengan Sekdes di Tuban yang Berujung Maut

Perselingkuhan Istri Kades dengan Sekdes di Tuban yang Berujung Maut

Surabaya
Paskah, Gereja Katolik Katedral Surabaya Siapkan Kuota 5.000 Jemaat

Paskah, Gereja Katolik Katedral Surabaya Siapkan Kuota 5.000 Jemaat

Surabaya
Penyebab Sekjen PDI-P Hasto Dilaporkan ke Polresta Banyuwangi

Penyebab Sekjen PDI-P Hasto Dilaporkan ke Polresta Banyuwangi

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com