Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumah di Blitar Terbakar, Uang Rp 20 Juta untuk Modal Usaha Hangus

Kompas.com - 08/12/2022, 11:00 WIB
Asip Agus Hasani,
Andi Hartik

Tim Redaksi

BLITAR, KOMPAS.com – Sebuah rumah yang terletak di Desa Karangsono, Kecamatan Kanigoro, Kabupaten Blitar, Jawa Timur, terbakar pada Rabu (7/12/2022) malam.

Kebakaran yang dipicu oleh hubungan arus pendek listrik itu turut menghanguskan uang tunai sebesar Rp 20 juta milik M Kholid (49), pemilik rumah yang bekerja sebagai pedagang.

Kepala Unit Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Blitar Teddy Prasojo mengatakan, api membakar atap rumah dan isinya.

“Kami gunakan dua unit mobil pemadam kebakaran. Api dapat segera dipadamkan meskipun sudah membakar atap yang terbuat dari kayu serta isi rumah, terutama yang ada di dua kamar,” ujar Teddy saat dikonfirmasi Kompas.com, Kamis (8/12/2022).

Baca juga: Seorang Pedagang di Pasar Kesamben Blitar Ditemukan Tewas Gantung Diri

Teddy mengatakan, di antara isi rumah yang terbakar adalah uang sekitar Rp 20 juta. Uang itu ada di dalam tas dan diletakkan di salah satu kamar yang terbakar.

Menurut Teddy, uang tersebut merupakan uang modal usaha dagang milik Kholid yang disimpan di dalam tas kecil yang selalu diselempangkan di punggungnya.

Baca juga: 5 Siswa SD di Blitar Diduga Keracunan Makanan Kemasan, Polisi Tunggu Hasil Uji Lab

“Korban adalah seorang pedagang yang biasanya memang selalu membawa uang tunai dan diletakkan di tas yang dia bawa kemana-mana,” jelasnya.

Selain uang tersebut, lanjut Teddy, korban juga mengalami kerugian akibat kerusakan rumahnya senilai sekitar Rp 70 juta.

“Konstruksi atap penahan genteng terbakar dan otomatis runtuh,” tuturnya.

Menurut Teddy, pada saat api mulai membakar rumah, Kholid sedang bersiap untuk mengikuti shalat jemaah di masjid yang ada di dekat rumahnya.

Dari dalam masjid, Kholid dan anggota jemaah lain lalu mencium bau plastik terbakar. Mereka pun segera mencari sumber bau plastik terbakar dan mendapati api yang sudah membesar membakar rumah Kholid.

Dengan peralatan seadanya, warga berusaha memadamkan api namun gagal. Sebagian warga juga menghubungi Unit Damkar Kabupaten Blitar untuk meminta bantuan.

“Dua unit mobil pemadam kebarakan tiba di lokasi sekitar pukul 19.15 WIB, kurang dari 1 jam setelah kebakaran diketahui,” kata Teddy.

Api dengan cepat dapat dipadamkan sehingga tidak merembet ke rumah warga yang lain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Maafkan Pria yang Tabrak Anaknya, Isa Bajaj: Dia Tak Sengaja Menyakiti Putri Saya

Maafkan Pria yang Tabrak Anaknya, Isa Bajaj: Dia Tak Sengaja Menyakiti Putri Saya

Surabaya
Pengamat soal Putusan MK Terkait Sengketa Pilpres: Saatnya Fase Rekonsiliasi

Pengamat soal Putusan MK Terkait Sengketa Pilpres: Saatnya Fase Rekonsiliasi

Surabaya
5 Kearifan Lokal di Jawa Timur, Ada Upacara Kasada dan Toron

5 Kearifan Lokal di Jawa Timur, Ada Upacara Kasada dan Toron

Surabaya
Jasa Tur di Surabaya Dilaporkan karena Dugaan Penipuan, Total Kerugian Rp 166 Juta

Jasa Tur di Surabaya Dilaporkan karena Dugaan Penipuan, Total Kerugian Rp 166 Juta

Surabaya
RSUD dr. Iskak Tulungagung Tangani Bayi Kembar Siam Dempet Pantat

RSUD dr. Iskak Tulungagung Tangani Bayi Kembar Siam Dempet Pantat

Surabaya
Heboh Puluhan Sapi di Nganjuk Mati Mendadak, Diduga Keracunan

Heboh Puluhan Sapi di Nganjuk Mati Mendadak, Diduga Keracunan

Surabaya
Dilaporkan Kasus Penganiayaan, Anak DPRD Surabaya Penuhi Panggilan Polisi

Dilaporkan Kasus Penganiayaan, Anak DPRD Surabaya Penuhi Panggilan Polisi

Surabaya
Mobil Pikap Terbalik di Lamongan Usai Tabrak Median Jalan, Motor dan Warung

Mobil Pikap Terbalik di Lamongan Usai Tabrak Median Jalan, Motor dan Warung

Surabaya
Pilkada Banyuwangi, Partai Golkar Nyatakan Dukungan kepada Ipuk Fiestiandani Azwar Anas

Pilkada Banyuwangi, Partai Golkar Nyatakan Dukungan kepada Ipuk Fiestiandani Azwar Anas

Surabaya
Dapat Total Remisi 14 Bulan, Eks Bupati Malang Rendra Kresna Bebas Bersyarat

Dapat Total Remisi 14 Bulan, Eks Bupati Malang Rendra Kresna Bebas Bersyarat

Surabaya
Kantor Imigrasi Deportasi Perempuan Berkewarganegaraan Ganda setelah 10 Tahun Tinggal di Blitar

Kantor Imigrasi Deportasi Perempuan Berkewarganegaraan Ganda setelah 10 Tahun Tinggal di Blitar

Surabaya
Usai Digeruduk, Adik Pedangdut Via Vallen Dilaporkan ke Polisi Kasus Penggelapan Motor

Usai Digeruduk, Adik Pedangdut Via Vallen Dilaporkan ke Polisi Kasus Penggelapan Motor

Surabaya
Kronologi Kebakaran GM Plaza Lumajang, Api dari Lobi di Lantai 2

Kronologi Kebakaran GM Plaza Lumajang, Api dari Lobi di Lantai 2

Surabaya
Bupati Lamongan Daftar Penjaringan PDI-P untuk Maju Lagi di Pilkada 2024

Bupati Lamongan Daftar Penjaringan PDI-P untuk Maju Lagi di Pilkada 2024

Surabaya
Kamis, Presiden Jokowi Dijadwalkan Hadiri Puncak Peringatan Hari Otoda di Surabaya

Kamis, Presiden Jokowi Dijadwalkan Hadiri Puncak Peringatan Hari Otoda di Surabaya

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com