Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Teror Pembakaran Rumah di Jember, Bupati: Brimob Diterjunkan untuk Pengamanan

Kompas.com - 05/08/2022, 15:01 WIB
Bagus Supriadi,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

JEMBER, KOMPAS.com - Pembakaran rumah di Desa Mulyorejo, Kecamatan Silo, Kabupaten Jember Jawa Timur yang dilakukan oleh sekelompok orang tak dikenal (OTK), membuat masyarakat resah.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jember bersama Kepolisian Resor (Polres) Jember mengaku melakukan pengamanan secara maksimal agar hal itu tidak terjadi lagi.

“Kepolisian sudah menerjunkan Brimob di sana untuk pengamanan,” ujar Bupati Jember Hendy Siswanto kepada Kompas.com melalui telepon, Jumat (5/8/2022)..

Baca juga: Polisi Gagal Jemput Paksa Tersangka Pemotongan Honor Covid-19 di Jember, Tak Dibukakan Pintu

Untuk diketahui, kasus teror pembakaran rumah itu sudah terjadi sebanyak empat kali.

Yakni pada 3 Juli 2022, 30 Juli 2022, 3 Agustus 2022, dan 4 Agustus 2022.

Ada sekitar 9 rumah yang dibakar dan tujuh kendaraan lebih.

“Memang tadi malam ada pembakaran kembali hingga rata dengan tanah,” kata Bupati Jember.

Baca juga: Pembakaran 7 Rumah dan 7 Kendaraan di Jember, Warga Takut Keluar Rumah

Hendy menjelaskan upaya pengamanan dilakukan untuk membuat masyarakat tenang.

 

Selain itu, kata Hendy, pihaknya juga meminta Camat Silo dan kepala desa untuk melakukan PAM Swakarsa atau pengamanan masyarakat swakarsa.

“Bukan hanya Silo, seluruh camat di Jember saya suruh PAM Swakarsa atau Pos Kamling agar tidak sampai ke mana-mana,” jelas dia.

Baca juga: Rumah dan Kendaraan di Jember Dibakar OTK, Diduga Dipicu Kasus Penganiayaan

Selain itu, lanjut Hendy, pihaknya sudah berkoordinasi dengan tokoh agama dan tokoh masyarakat untuk membantu mengatasi masalah tersebut.

Terutama meyakinkan warga agar tetap tenang dan aman.

“Insya Allah masyarakat tidak resah, semua polisi juga profesional melakukan tugasnya sebaik mungkin,” tambah dia.

Baca juga: Cara Membeli Tiket Jember Fashion Carnival 2022

Bupati menegaskan, tetap akan melakukan pengawasan terkait kasus di Silo di lapangan. Harapannya, konflik itu bisa segera reda dan tidak terulang kembali.

Sebelumnya diberitakan sekitar tujuh rumah dan tujuh kendaraan di Desa Mulyorejo, Kecamatan Silo Kabupaten Jember Jawa Timur dibakar oleh sekelompok orang pada Sabtu (30/7/2022).

Kasus itu diduga karena dipicu pembacokan yang dilakukan oleh warga Desa Mulyorejo pada Warga Kalibaru, Kabupaten Banyuwangi. Karena masih menyimpan rasa dendam, para pelaku melakukan pembakaran hingga perusakan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gibran Tak Hadiri Penyematan Penghargaan Satyalancana di Surabaya

Gibran Tak Hadiri Penyematan Penghargaan Satyalancana di Surabaya

Surabaya
Soal Adik Via Vallen Diduga Terlibat Penggelapan Motor, Keluarga: Kami Enggak Tahu Keberadaannya

Soal Adik Via Vallen Diduga Terlibat Penggelapan Motor, Keluarga: Kami Enggak Tahu Keberadaannya

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Mobil Pribadi Masuk dan Terjebak di Sabana Bromo, TNBTS: Sudah Dapat Teguran Keras

Mobil Pribadi Masuk dan Terjebak di Sabana Bromo, TNBTS: Sudah Dapat Teguran Keras

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Surabaya
Surabaya Dijaga Ketat karena Dikunjungi oleh Sejumlah Kepala Daerah di Indonesia Hari Ini

Surabaya Dijaga Ketat karena Dikunjungi oleh Sejumlah Kepala Daerah di Indonesia Hari Ini

Surabaya
Remaja di Banyuwangi Hanyut ke Sungai Usai Jatuh Saat Naik Motor

Remaja di Banyuwangi Hanyut ke Sungai Usai Jatuh Saat Naik Motor

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Surabaya
Mari Donasi untuk Kakek Jumadi dan Rehan, Ayah dan Anak di Lumajang Tinggal di Pondok Bekas Tempat Memasak Air Nira

Mari Donasi untuk Kakek Jumadi dan Rehan, Ayah dan Anak di Lumajang Tinggal di Pondok Bekas Tempat Memasak Air Nira

Surabaya
Empat Kendaraan di Banyuwangi Alami Kecelakaan Beruntun

Empat Kendaraan di Banyuwangi Alami Kecelakaan Beruntun

Surabaya
Sepeda Motor Terlindas Pikup di Madiun, Ibu dan Anak Tewas

Sepeda Motor Terlindas Pikup di Madiun, Ibu dan Anak Tewas

Surabaya
Presiden Jokowi Dikabarkan Batal Beri Penghargaan kepada Gibran-Bobby di Surabaya

Presiden Jokowi Dikabarkan Batal Beri Penghargaan kepada Gibran-Bobby di Surabaya

Surabaya
Mengenal Unan-unan, Tradisi Warisan Lima Tahunan Suku Tengger

Mengenal Unan-unan, Tradisi Warisan Lima Tahunan Suku Tengger

Surabaya
Keluarga Pedangdut Via Vallen Buka Suara Usai Rumahnya Digeruduk

Keluarga Pedangdut Via Vallen Buka Suara Usai Rumahnya Digeruduk

Surabaya
Bebas Bersyarat, Mantan Bupati Malang Rendra Kresna Ingin Rehat Sejenak dari Dunia Politik

Bebas Bersyarat, Mantan Bupati Malang Rendra Kresna Ingin Rehat Sejenak dari Dunia Politik

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com