Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pembakaran 7 Rumah dan 7 Kendaraan di Jember, Warga Takut Keluar Rumah

Kompas.com - 04/08/2022, 17:40 WIB
Bagus Supriadi,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

JEMBER, KOMPAS.COM – Kasus pembakaran tujuh rumah dan tujuh kendaraan di Desa Mulyorejo, Kecamatan Silo, Kabupaten Jember, Jawa Timur, membuat warga ketakutan.

Ketua Komisi A DPRD Jember Tabroni mengatakan pihaknya mendatangi lokasi dan melihat kondisi warga.

Baca juga: 7 Rumah dan 7 Kendaraan di Jember Dibakar OTK, Wabup Tinjau Lokasi

“Ada kelompok masyarakat yang melakukan hal itu, beberapa kali terjadi,” kata dia pada Kompas.com via telepon, Kamis (4/8/2022).

Dia mengatakan kasus itu diduga terjadi karena konflik antarkelompok masyarakat yang belum terselesaikan dengan baik, sehingga melampiaskan pada warga lainnya.

“Ada dugaan konflik dengan kelompok di luar Jember, polisi harus membuktikan hal tersebut,” tutur dia.

Baca juga: Rumah dan Kendaraan di Jember Dibakar OTK, Diduga Dipicu Kasus Penganiayaan

Tabroni mengaku ketika berkomunikasi dengan warga sekitar, warga merasa takut rumah mereka juga akan ikut dibakar

“Mereka khawatir kalau malam rumahnya dibakar, tidak ada yang menjamin mereka malam ini aman-aman saja,” terang dia.

Dia menilai rasa takut dan tidak nyaman warga itu masih terasa sampai sekarang. Ketakutan itu berlangsung selama kasus itu terjadi sejak Sabtu (30/7/2022).

Baca juga: Rumah dan Kendaraan di Jember Dibakar OTK, Diduga Dipicu Kasus Penganiayaan

 

Tak hanya itu, warga juga takut untuk keluar rumah, mereka memilih untuk diam diri di rumah masing-masing.

“Yang kita tahu, warga yang rumahnya dibakar sudah tidak ada, lari entah ke mana, takut mereka nyawanya dibunuh,” papar dia.

Untuk itu, dia meminta aparat keamanan bekerja keras melindungi warganya agar mereka bisa tidur dengan tenang.

“Yang terpenting adalah memberikan rasa aman pada warga,” jelas dia.

Baca juga: Cara Membeli Tiket Jember Fashion Carnival 2022

Sebelumnya diberitakan, sekitar tujuh rumah dan tujuh kendaraan di Desa Mulyorejo, Kecamatan Silo Kabupaten Jember, Jawa Timur dibakar oleh sekelompok orang pada Sabtu (30/7/2022).

Kasus itu diduga berawal dari pembacokan yang dilakukan oleh warga Desa Mulyorejo pada Warga Kalibaru, Kabupaten Banyuwangi.

Karena masih menyimpan rasa dendam, akhirnya para pelaku melakukan pembakaran hingga perusakan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Museum Panji di Malang: Sejarah, Koleksi, Harga Tiket, dan Jam Buka

Museum Panji di Malang: Sejarah, Koleksi, Harga Tiket, dan Jam Buka

Surabaya
Respons Bobby Saat Disinggung soal Menantu Presiden Usai Terima Satyalancana

Respons Bobby Saat Disinggung soal Menantu Presiden Usai Terima Satyalancana

Surabaya
Beredar Pesan Bupati Lamongan Minta Uang, Diskominfo: Penipuan

Beredar Pesan Bupati Lamongan Minta Uang, Diskominfo: Penipuan

Surabaya
Jaksa Tuntut Penjara 4-5 Tahun untuk 16 Pelaku Pengeroyokan Santri hingga Tewas di Blitar

Jaksa Tuntut Penjara 4-5 Tahun untuk 16 Pelaku Pengeroyokan Santri hingga Tewas di Blitar

Surabaya
Pura-pura Sewa Kamar, Pelaku Curanmor Beraksi di Kos Kota Malang

Pura-pura Sewa Kamar, Pelaku Curanmor Beraksi di Kos Kota Malang

Surabaya
Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha, Khofifah: untuk Warga Jatim

Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha, Khofifah: untuk Warga Jatim

Surabaya
Terima Satyalancana, Bupati Banyuwangi Klaim Sudah Turunkan Kemiskinan

Terima Satyalancana, Bupati Banyuwangi Klaim Sudah Turunkan Kemiskinan

Surabaya
6 Pria Perampok Rumah Pegawai Koperasi di Malang Jadi Tersangka, 4 Ditangkap dan 2 Buron

6 Pria Perampok Rumah Pegawai Koperasi di Malang Jadi Tersangka, 4 Ditangkap dan 2 Buron

Surabaya
Dalam Sehari, Dua Rumah dan Satu Indekos di Kota Malang Kemasukan Ular

Dalam Sehari, Dua Rumah dan Satu Indekos di Kota Malang Kemasukan Ular

Surabaya
Ditanya soal Status Bupati Sidoarjo, Mendagri: Semua yang Tersangka Akan Dinonaktifkan

Ditanya soal Status Bupati Sidoarjo, Mendagri: Semua yang Tersangka Akan Dinonaktifkan

Surabaya
Mantan Wabup Bondowoso Ikut Penjaringan Calon Bupati Blitar melalui PDI-P

Mantan Wabup Bondowoso Ikut Penjaringan Calon Bupati Blitar melalui PDI-P

Surabaya
Mendagri: Mas Gibran Tak Dapat Satyalancana, tapi Penghargaan Lain

Mendagri: Mas Gibran Tak Dapat Satyalancana, tapi Penghargaan Lain

Surabaya
Banjir Lahar Semeru Kembali Menerjang, 11 Rumah Terdampak

Banjir Lahar Semeru Kembali Menerjang, 11 Rumah Terdampak

Surabaya
Usai Cekik Istrinya, Suami di Tuban Datangi Kantor Polisi dan Minta Izin Menginap

Usai Cekik Istrinya, Suami di Tuban Datangi Kantor Polisi dan Minta Izin Menginap

Surabaya
Gibran Tak Hadiri Penyematan Penghargaan Satyalancana di Surabaya

Gibran Tak Hadiri Penyematan Penghargaan Satyalancana di Surabaya

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com