Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jalur Pendakian Gunung Arjuno Kembali Dibuka Setelah Peserta Lari Asal Jakarta yang Hilang Ditemukan

Kompas.com - 06/07/2022, 22:47 WIB
Imron Hakiki,
Andi Hartik

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Pengelola Taman Hutan Raya (Tahura) Raden Soerjo resmi membuka kembali jalur pendakian Gunung Arjuno, Jawa Timur, terhitung mulai Kamis (7/7/2022) pukul 8.00 WIB.

Hal itu seiring telah ditemukannya peserta lari lintas alam Mantra Summits Challenge 2022, Yurbianto Basri (46), yang hilang di kawasan gunung setinggi 3.339 meter di atas permukaan laut itu.

Kepala Taman Hutan Raya (Tahura) Raden Soerjo, Ahmad Wahyudi mengatakan, pembukaan itu berlaku untuk empat jalur pendakian, yakni via Lawang di Kabupaten Malang, Bumiaji di Kota Batu, Purwosari dan Tretes di Kabupaten Pasuruan.

Baca juga: Kronologi Peserta Lari Asal Jakarta Hilang hingga Ditemukan Selamat di Gunung Arjuno

"Ya, mulai kembali buka Kamis (7/7/2022) pada jam kerja pukul 08.00 WIB," ungkapnya melalui pesan singkat, Rabu (6/7/2022).

Petugas Tahura yang sebelumnya fokus dalam pencarian, mulai Kamis akan kembali ke pos jalur pendakian masing-masing.

Baca juga: Peserta Lari Asal Jakarta yang Hilang di Gunung Arjuno Ditemukan Selamat

"Seiring adanya peristiwa orang hilang di kawasan Gunung Arjuno yang baru saja terjadi, kami akan meningkatkan briefing keselamatan dan pengecekan kesiapan perlengkapan dan perbekalan calon pendaki," ujarnya.

Tujuannya, supaya tidak ada kejadian serupa. Wahyudi pun mengimbau agar para pendaki lebih mempersiapkan diri untuk kegiatan pendakian. Khususnya, menyangkut pengetahuan tentang gunung, meliputi jalur, medan, serta kondisi geografis.

"Perlengkapan pendakian, seperti jaket, pakaian, tongkat, tenda, kantong tidur, senter, selimut darurat, pluit, alat komunikasi, dan perlengkapan logistik harus disiapkan dan memadai untuk kondisi darurat," tutupnya.

Sebelumnya, semua jalur pendakian ditutup sejak Senin (4/6/2022) karena ada peserta lari lintas alam Mantra Summits Challenge 2022, Yurbianto Basri (46), yang dilaporkan hilang di kawasan Gunung Arjuno sejak Minggu (3/6/2022).

Baca juga: Peserta Lari Asal Jakarta yang Hilang di Gunung Arjuno Selamat, Stok Logistik Habis, Bertahan dengan Selimut Darurat

Seluruh petugas Unit Pelaksana Tugas (UPT) Taman Hutan Raya (Tahura) Raden Soerjo difokuskan pada pencarian korban, bersama Basarnas dan sejumlah relawan lainnya.

Pencarian itu berakhir pada Selasa (5/7/2022) malam setelah peserta lari asal Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota (DKI) Jakarta, itu ditemukan dalam keadaan selamat di kawasan Curah Sriti, Desa Toyomarto, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Turis Asal China Jatuh ke Jurang Kawah Ijen Saat Foto, Korban Meninggal Dunia

Turis Asal China Jatuh ke Jurang Kawah Ijen Saat Foto, Korban Meninggal Dunia

Surabaya
Gunung Semeru Kembali Meletus, Keluarkan Asap Setinggi 1.500 Meter

Gunung Semeru Kembali Meletus, Keluarkan Asap Setinggi 1.500 Meter

Surabaya
Cerita Warga yang Dusunnya Terisolasi akibat Banjir Lahar Semeru

Cerita Warga yang Dusunnya Terisolasi akibat Banjir Lahar Semeru

Surabaya
Kronologi Siswi di Sukabumi Meninggal Saat Seleksi Paskibraka,Sempat Pingsan Usai Lari 12 Menit

Kronologi Siswi di Sukabumi Meninggal Saat Seleksi Paskibraka,Sempat Pingsan Usai Lari 12 Menit

Surabaya
Polisi Telah Periksa Terduga Pelaku Kekerasan pada Anak Isa Bajaj, Status Masih Saksi

Polisi Telah Periksa Terduga Pelaku Kekerasan pada Anak Isa Bajaj, Status Masih Saksi

Surabaya
Kronologi Suami Istri di Lumajang Tewas Terseret Banjir Lahar Gunung Semeru Sepulang Silaturahmi

Kronologi Suami Istri di Lumajang Tewas Terseret Banjir Lahar Gunung Semeru Sepulang Silaturahmi

Surabaya
Jasad Bapak dan Anak yang Tercebur di Sungai Kalimas Gresik Ditemukan

Jasad Bapak dan Anak yang Tercebur di Sungai Kalimas Gresik Ditemukan

Surabaya
PDI-P Persilakan Anang Hermansyah Ikut Pendaftaran Bacabup-Bacawabup Jember

PDI-P Persilakan Anang Hermansyah Ikut Pendaftaran Bacabup-Bacawabup Jember

Surabaya
TKW Asal Madiun Robohkan Rumah Miliknya Usai Diceraikan Suami

TKW Asal Madiun Robohkan Rumah Miliknya Usai Diceraikan Suami

Surabaya
DPC PDI-P Jember Buka Pendaftaran Bacabup Bacawabup Pilkada 2024

DPC PDI-P Jember Buka Pendaftaran Bacabup Bacawabup Pilkada 2024

Surabaya
3 Dusun di Lumajang Terisolasi Imbas Jembatan Putus akibat Banjir Lahar Semeru

3 Dusun di Lumajang Terisolasi Imbas Jembatan Putus akibat Banjir Lahar Semeru

Surabaya
UPDATE Banjir dan Longsor Lumajang, 3 Meninggal dan 17 Jembatan Rusak

UPDATE Banjir dan Longsor Lumajang, 3 Meninggal dan 17 Jembatan Rusak

Surabaya
Petasan Meledak Jelang Pernikahan di Bangkalan, Calon Pengantin Kritis

Petasan Meledak Jelang Pernikahan di Bangkalan, Calon Pengantin Kritis

Surabaya
Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar Keras, Warga: Dikira Bom

Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar Keras, Warga: Dikira Bom

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com