Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lepas 794 Atlet ke Porprov Jatim, Eri Minta Kontingen Surabaya Pertahankan Juara Umum

Kompas.com - 22/06/2022, 20:25 WIB
Ghinan Salman,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi melepas 794 atlet yang mengikuti Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur VII 2022 di Halaman Balai Kota Surabaya, Rabu (22/6/2022).

Ratusan atlet tersebut akan mengikuti Porprov Jatim 2022 mulai 25 Juni hingga 3 Juli.

Baca juga: Dispendukcapil Surabaya Catat Akta Pernikahan Beda Agama Usai Ada Putusan Pengadilan

Pada kesempatan tersebut, Eri memberikan semangat dan motivasi kepada para atlet dari 51 cabang olahraga (cabor) yang dilombakan.

Sebab, ia meyakini, di ajang Porprov Jatim VII, Kota Surabaya mampu mempertahankan juara umum, untuk ketujuh kalinya.

"Semangat para atlet Surabaya sangat luar biasa. Saya yakin, pasti banyak medali emas yang didapat dan membawa piala bergilir pulang ke Surabaya," kata Eri Cahyadi di Surabaya, Rabu.

Eri menegaskan, Pemkot Surabaya akan selalu hadir dan memberikan dukungan kepada atlet yang bertanding.

Selain itu, Pemkot Surabaya akan memastikan kesiapan kesehatan, gizi, hingga penginapan, untuk para atlet yang bertarung di Porprov Jatim VII.

"Pemkot Surabaya akan hadir memberikan semangat untuk para atlet yang bertanding, agar mereka terus bersemangat dan terjaga performanya," tegas dia.

Sebagai apresiasi kepada para atlet yang mengikuti ajang tersebut, ia meminta kepada Dinas Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga serta Pariwisata (DKKORP) Surabaya untuk memperhatikan semua cabor, dengan menyediakan tempat latihan yang layak.

"Karena perjuangan para atlet sangat luar biasa untuk membawa nama Kota Surabaya. Maka disediakan tempat untuk latihan, untuk meningkatkan kemampuan para atlet pada pertandingan atau kejuaraan berikutnya," terang dia.

Sementara itu, Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Surabaya Hoslih Abdullah mengatakan, Porprov Jatim VII Tahun 2022 berlangsung di empat kabupaten, yakni Jember, Lumajang, Situbondo, dan Bondowoso.

"Pada Porprov Jatim VII ini, 794 atlet dan 195 pelatih dari kontingen Kota Surabaya bertekad untuk tetap mempertahankan juara umum yang ketujuh kalinya. Serta, lebih banyak meraih medali emas dari ajang sebelumnya," tutur dia.

Baca juga: 2 Kali Sebulan, Satgas Akan Tindak Warga yang Merokok Sembarangan di Surabaya

Untuk diketahui, pada Porprov Jatim VI 2019 di Kabupaten Lamongan, Gresik, Bojonegoro, dan Tuban, kontingen dari Kota Surabaya berhasil mempertahankan juara umum untuk keenam kalinya.

Saat itu, kontingen Kota Surabaya membawa 113 medali emas, 89 medali perak, dan 79 medali perunggu, dengan kekuatan 619 atlet dan 170 pelatih.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Isa Bajaj Laporkan Dugaan Kekerasan yang Menimpa Anaknya ke Polisi

Isa Bajaj Laporkan Dugaan Kekerasan yang Menimpa Anaknya ke Polisi

Surabaya
Update Banjir Lahar Semeru, 32 KK Mengungsi, 3 Jembatan Rusak

Update Banjir Lahar Semeru, 32 KK Mengungsi, 3 Jembatan Rusak

Surabaya
Anak Isa Bajaj Diduga Jadi Korban Tindak Kekerasan di Alun-alun Magetan

Anak Isa Bajaj Diduga Jadi Korban Tindak Kekerasan di Alun-alun Magetan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Surabaya
Simpan dan Racik Bahan Peledak untuk Petasan, 6 Orang di Sidoarjo Ditangkap

Simpan dan Racik Bahan Peledak untuk Petasan, 6 Orang di Sidoarjo Ditangkap

Surabaya
Kendaraan Roda 2 Dominasi Arus Balik ke Bali, Capai 8.125 Unit

Kendaraan Roda 2 Dominasi Arus Balik ke Bali, Capai 8.125 Unit

Surabaya
WNA Filipina Ditemukan Meninggal di Kamar Apartemen Surabaya

WNA Filipina Ditemukan Meninggal di Kamar Apartemen Surabaya

Surabaya
Banjir Lahar Gunung Semeru, Jembatan Gondoruso Putus

Banjir Lahar Gunung Semeru, Jembatan Gondoruso Putus

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Surabaya
Arak-arak Bondowoso: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Arak-arak Bondowoso: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Surabaya
20 Warga Banyuwangi Positif Chikungunya, 40 Orang Suspek

20 Warga Banyuwangi Positif Chikungunya, 40 Orang Suspek

Surabaya
Banjir Lahar Semeru di Lumajang, Ratusan Warga Mengungsi

Banjir Lahar Semeru di Lumajang, Ratusan Warga Mengungsi

Surabaya
11 Orang Ditangkap dalam Penggerebekan Narkoba di Jalan Kunti Surabaya

11 Orang Ditangkap dalam Penggerebekan Narkoba di Jalan Kunti Surabaya

Surabaya
Polres Situbondo Akan Panggil Petugas ASDP Buntut Penangkapan Calo di Pelabuhan Jangkar

Polres Situbondo Akan Panggil Petugas ASDP Buntut Penangkapan Calo di Pelabuhan Jangkar

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com