Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Idul Adha, Harga Sapi di Madura Anjlok Imbas PMK

Kompas.com - 11/06/2022, 18:52 WIB
Taufiqurrahman,
Priska Sari Pratiwi

Tim Redaksi

PAMEKASAN, KOMPAS.com - Mendekati Idul Adha, harga sapi di Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur justru semakin anjlok.

Penurunan harga berkisar antara Rp 2 juta hingga Rp 5 juta per ekor. 

Penurunan harga sapi paling mencolok pada sapi jenis Limosin yang mencapai Rp 5 juta per ekor. Sedangkan sapi lokal Madura, penurunan harga berkisar Rp 3 juta. 

Baca juga: Kasus PMK masih Tinggi, Gunungkidul Kembali Buka Pasar Hewan Minggu

Salah satu pedagang sapi di Pasar Keppo, Kecamatan Galis, Kabupaten Pamekasan, Munaji menuturkan, biasanya harga sapi menjelang Idul Adha naik sampai Rp 5 juta per ekor.

Namun, sejak merebaknya Penyakit Mulut dan Kaki (PMK), efek Idul Adha tidak bisa mengangkat harga sapi.

"Sudah 3 pekan harga sapi menurun. Bahkan penurunan semakin drastis. Tidak ada efeknya meskipun jelang Idul Adha," ujar Munaji, Sabtu (11/6/2022). 

Munaji yang telah 27 tahun berdagang sapi mengaku tak pernah merasakan situasi seperti saat ini. Menurutnya, PMK betul-betul membuat peternak dan pedagang kelimpungan. 

"Pedagang rugi dan peternak juga rugi akibat PMK ini," kata pria asal Desa Blumbungan, Kecamatan Larangan ini.

Baca juga: Cegah PMK Masuk Ke Kandang, Peternak Sapi di Pemalang Hanya Layani Pembelian Online

Salah satu peternak sapi Limosin asal Desa Montok, Kecamatan Larangan, Akram menuturkan, sebelum PMK merebak, harga sapinya berkisar Rp 32 juta.

Namun, saat ini mau dijual Rp 30 juta pun tidak laku. Bahkan pedagang menawar Rp 25 juta. 

"Saya memelihara Limosin ini tiga tahun. Waktu pertama membeli Rp 25 juta. Kalau dijual sekarang tidak ada hasilnya," terang Akram. 

Akram merasa was-was dengan merebaknya PMK di sejumlah daerah meski di desanya belum ditemukan penyakit tersebut. 

"Was-was takut mati karena PMK itu ada. Jika masih rezeki saya, sapi tersebut akan selamat," ungkap Akram. 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Kornas PeTiga Jatim, Kader PPP yang Siap Disanksi karena Dukung Prabowo-Gibran

Kornas PeTiga Jatim, Kader PPP yang Siap Disanksi karena Dukung Prabowo-Gibran

Surabaya
Kesaksian Mantan Wabup Blitar soal Pesawar Pelita Air yang Sempat Batal Terbang karena Candaan Bom

Kesaksian Mantan Wabup Blitar soal Pesawar Pelita Air yang Sempat Batal Terbang karena Candaan Bom

Surabaya
Alasan Pelaku Jual Hasil Rampokan di Jawa Tengah Usai Bunuh Pria di Gresik

Alasan Pelaku Jual Hasil Rampokan di Jawa Tengah Usai Bunuh Pria di Gresik

Surabaya
Pengakuan Pelaku Pembunuhan dan Perampokan Pria yang Tewas Mengenaskan di Gresik

Pengakuan Pelaku Pembunuhan dan Perampokan Pria yang Tewas Mengenaskan di Gresik

Surabaya
Usut Kematian Mahasiswa Asal Taput, Polresta Denpasar Periksa Pacar Korban di Jakarta

Usut Kematian Mahasiswa Asal Taput, Polresta Denpasar Periksa Pacar Korban di Jakarta

Surabaya
Berawal dari Karyawan Masak Air, Toko Oli dan Bengkel Mobil di Magetan Terbakar

Berawal dari Karyawan Masak Air, Toko Oli dan Bengkel Mobil di Magetan Terbakar

Surabaya
7 dari 8 RPH di Lumajang Belum Bersertifikat Halal

7 dari 8 RPH di Lumajang Belum Bersertifikat Halal

Surabaya
Ketum PSI Kaesang Pangarep Ngacir Ditanya soal Pernyataan Ade Armando

Ketum PSI Kaesang Pangarep Ngacir Ditanya soal Pernyataan Ade Armando

Surabaya
Merasa Diintimidasi, Butet: Aku Kehilangan Kemerdekaan

Merasa Diintimidasi, Butet: Aku Kehilangan Kemerdekaan

Surabaya
Penumpang Bercanda Bawa Bom, Pesawat Pelita Air Rute Surabaya-Jakarta Terlambat Terbang

Penumpang Bercanda Bawa Bom, Pesawat Pelita Air Rute Surabaya-Jakarta Terlambat Terbang

Surabaya
KPU Kota Batu Minta Pemkot Batu Fasilitasi BPJS Ketenagakerjaan bagi Ribuan Petugas KPPS

KPU Kota Batu Minta Pemkot Batu Fasilitasi BPJS Ketenagakerjaan bagi Ribuan Petugas KPPS

Surabaya
Seorang Pelajar Perempuan di Trenggalek Tewas dalam Kecelakaan Motor Vs Truk Box

Seorang Pelajar Perempuan di Trenggalek Tewas dalam Kecelakaan Motor Vs Truk Box

Surabaya
Butet Jelaskan Intimidasi Saat Gelar Pertunjukan di Taman Ismail Marzuki

Butet Jelaskan Intimidasi Saat Gelar Pertunjukan di Taman Ismail Marzuki

Surabaya
Sempat Pamit kepada Istri Hendak ke Sawah, Pria di Lamongan Justru Tewas Kesetrum

Sempat Pamit kepada Istri Hendak ke Sawah, Pria di Lamongan Justru Tewas Kesetrum

Surabaya
Mafia Tanah di Surabaya Ditangkap, Tipu 350 Orang dengan Modus Jual Rumah

Mafia Tanah di Surabaya Ditangkap, Tipu 350 Orang dengan Modus Jual Rumah

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com