Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ban Pecah, Truk Pengangkut Galvalum Terguling di Tol Pandaan-Malang

Kompas.com - 23/05/2022, 20:46 WIB
Imron Hakiki,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Sebuah truk bermuatan galvalum terguling di kawasan Tol Pandaan-Malang Kilometer 68.200/A dari arah Surabaya, Senin (23/5/2022).

Muatan galvalum pun tumpah ke ruas jalan tol hingga sempat mengganggu arus lalu lintas.

Baca juga: Truk Vibroseis Sempat Bikin Lalu Lintas Padat, Ternyata Ini Tujuannya Berkeliling Kota Malang

Kepala Unit Jatim IV Satuan Patroli Jalan Raya Direktorat Lalu Lintas (Sat PJR Ditlantas) Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Timur AKP Rahmad Budiarto mengatakan, kecelakaan itu tejadi akibat salah satu ban roda kanan bagian belakang pecah.

"Sehingga kendaran selip mengarah ke kiri dengan posisi terakhir terguling melintang dilajur satu," ungkapnya melalui pesan singkat, Senin.

Meski arus lalu lintas sempat terganggu, Rahmad memastikan tidak terjadi kemacetan akibat kecelakaan tersebut.

"Tidak lama pasca kejadian, kami langsung mengamankan dan pengaturan lalu lintas lancar," jelasnya.

General Manager Jasa Marga Pandaan Malang Indrawan Agustono menyebut, ada tiga penumpang di dalam truk dengan nomor polisi L 8929 UB tersebut.

Mereka adalah Salamun asal Gresik, Abdul Gofir asal Sampang, dan Muhamad Solikin asal Gresik.

"Alhamdulillah, ketiganya selamat dan sehat," tuturnya melalui pesan singkat, Senin.

Baca juga: Ratusan Monyet Liar Serang Perkampungan di Malang, Warga Resah

Akibat kecelakaan itu, bodi mobil bagian kanan lecet akibat membentur dataran jalan tol.

"Truk ini membawa besi galvalum dari arah Surabaya tujuan Kota Malang," jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Museum Panji di Malang: Sejarah, Koleksi, Harga Tiket, dan Jam Buka

Museum Panji di Malang: Sejarah, Koleksi, Harga Tiket, dan Jam Buka

Surabaya
Respons Bobby Saat Disinggung soal Menantu Presiden Usai Terima Satyalancana

Respons Bobby Saat Disinggung soal Menantu Presiden Usai Terima Satyalancana

Surabaya
Beredar Pesan Bupati Lamongan Minta Uang, Diskominfo: Penipuan

Beredar Pesan Bupati Lamongan Minta Uang, Diskominfo: Penipuan

Surabaya
Jaksa Tuntut Penjara 4-5 Tahun untuk 16 Pelaku Pengeroyokan Santri hingga Tewas di Blitar

Jaksa Tuntut Penjara 4-5 Tahun untuk 16 Pelaku Pengeroyokan Santri hingga Tewas di Blitar

Surabaya
Pura-pura Sewa Kamar, Pelaku Curanmor Beraksi di Kos Kota Malang

Pura-pura Sewa Kamar, Pelaku Curanmor Beraksi di Kos Kota Malang

Surabaya
Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha, Khofifah: untuk Warga Jatim

Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha, Khofifah: untuk Warga Jatim

Surabaya
Terima Satyalancana, Bupati Banyuwangi Klaim Sudah Turunkan Kemiskinan

Terima Satyalancana, Bupati Banyuwangi Klaim Sudah Turunkan Kemiskinan

Surabaya
6 Pria Perampok Rumah Pegawai Koperasi di Malang Jadi Tersangka, 4 Ditangkap dan 2 Buron

6 Pria Perampok Rumah Pegawai Koperasi di Malang Jadi Tersangka, 4 Ditangkap dan 2 Buron

Surabaya
Dalam Sehari, Dua Rumah dan Satu Indekos di Kota Malang Kemasukan Ular

Dalam Sehari, Dua Rumah dan Satu Indekos di Kota Malang Kemasukan Ular

Surabaya
Ditanya soal Status Bupati Sidoarjo, Mendagri: Semua yang Tersangka Akan Dinonaktifkan

Ditanya soal Status Bupati Sidoarjo, Mendagri: Semua yang Tersangka Akan Dinonaktifkan

Surabaya
Mantan Wabup Bondowoso Ikut Penjaringan Calon Bupati Blitar melalui PDI-P

Mantan Wabup Bondowoso Ikut Penjaringan Calon Bupati Blitar melalui PDI-P

Surabaya
Mendagri: Mas Gibran Tak Dapat Satyalancana, tapi Penghargaan Lain

Mendagri: Mas Gibran Tak Dapat Satyalancana, tapi Penghargaan Lain

Surabaya
Banjir Lahar Semeru Kembali Menerjang, 11 Rumah Terdampak

Banjir Lahar Semeru Kembali Menerjang, 11 Rumah Terdampak

Surabaya
Usai Cekik Istrinya, Suami di Tuban Datangi Kantor Polisi dan Minta Izin Menginap

Usai Cekik Istrinya, Suami di Tuban Datangi Kantor Polisi dan Minta Izin Menginap

Surabaya
Gibran Tak Hadiri Penyematan Penghargaan Satyalancana di Surabaya

Gibran Tak Hadiri Penyematan Penghargaan Satyalancana di Surabaya

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com