LUMAJANG, KOMPAS.com - Ribuan warga Lumajang, Jawa Timur, memadati Kawasan wonorejo Terpadu (KWT) di Kecamatan Kedungjajang.
Mereka datang untuk menyambut kedatangan Zaenal Fanani dan Ihza Muhammad, peraih medali emas dan perak balap sepeda gunung di SEA Games Vietnam, Sabtu (21/5/2022) sore.
Fanani dan Ihza yang merupakan putra daerah Lumajang disambut langsung Bupati Lumajang Thoriqul Haq, dan Wakil Bupati Lumajang Indah Amperawati.
Baca juga: Jadwal Sepak Bola SEA Games 2021: Indonesia Vs Malaysia dan Vietnam Vs Thailand
Pantauan di lapangan, ribuan warga datang menggunakan sepeda gunung. Usai upacara penyambutan, Fanani dan Ihza diarak menuju Pendopo Arya Wiraraja menggunakan mobil boks terbuka dan diikuti ribuan goweser.
"Sangat senang, terima kasih untuk dukungan semuanya keluarga, teman, dan komunitas sepeda, Alhamdulillah," kata Fanani di KWT, Sabtu (21/5/20220).
Toni, salah satu warga Kelurahan Jogoyudan mengaku datang sejak pukul 12.00 WIB untuk melihat sosok putra daerah Lumajang yang telah mengharumkan nama bangsa.
Ia juga turut bangga dan berharap ada banyak lagi orang seperti Fanani dan Ihza yang muncul dari Lumajang.
"Jam 12 tadi sudah di sini, bangga karena ada orang asli Lumajang yang bisa berprestasi sampai internasional," ungkap Toni.
Sementara, Bupati Lumajang Thoriqul Haq dalam sambutannya menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya atas keberhasilan Fanani dan Ihza.
Thoriq meminta generasi muda di Lumajang untuk bisa berprestasi seperti Fanani dan Ihza.
"Kami tentu bangga dengan keberhasilan yang diraih Fanani dan Ihza, ini menjadi pelecut semangat untuk generasi muda Lumajang jangan takut berprestasi," ungkapnya.
Informasi yang berhasil dihimpun, selain Zaenal Fanani dan Ihza Muhammad terdapat satu atlet lagi asal Lumajang yang menyumbangkan medali emas dan perunggu di nomor sepak takraw Sea Games Vietnam.
Baca juga: Timnas Basket Indonesia Potensi Raih Emas SEA Games 2021
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.