Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Pemudik di Lumajang Pilih Telat Kembali ke Perantauan, Hindari Macet hingga Tunggu Harga Tiket Normal

Kompas.com - 15/05/2022, 17:35 WIB
Miftahul Huda,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

LUMAJANG, KOMPAS.com - Sepekan usai puncak arus balik lebaran Idul Fitri, masih banyak pemudik yang bertahan di Lumajang, Jawa Timur.

Hal itu terlihat dari puluhan warga dengan membawa koper, tas, dan kardus yang bertumpuk di tepi jalan sekitar Terminal Minak Koncar Lumajang, Minggu (15/5/2022).

Puluhan orang itu tampak sedang menunggu bus yang akan mengangkutnya menuju tanah perantauan. Tujuannya beragam mulai dari Jakarta, Bogor, hingga Pulau Sumatera.

Baca juga: Selama Mudik Lebaran, 21 Kereta Di Daop 2 Bandung Beroperasi Setiap Hari

Mereka rela menunggu bus yang akan mereka tumpangi berjam-jam lamanya untuk bisa kembali mengadu nasib ke tanah rantau usai dua pekan berkumpul dengan keluarga terkasih.

Perjalanan darat yang membutuhkan waktu tempuh sehari semalam hingga dua hari dua malam pun mereka pilih ketimbang perjalanan udara yang singkat namun perlu merogoh kocek lebih dalam.

"Saya nunggu dari jam 11.30 WIB ternyata belum datang busnya, informasinya nanti jam 17.00 WIB, kalau perjalanan biasanya sehari semalam sampai," kata Robin salah seorang pemudik yang hendak kembali ke Bogor, Minggu (15/5/2022).

Rata-rata mereka memilih telat kembali ke tanah perantauan dengan berbagai pertimbangan di antaranya menghindari macet, dan menunggu harga tiket kembali normal.

Baca juga: 215 Personel Polres Sukoharjo yang Amankan Arus Mudik dan Balik Di-swab Antigen

Ada pula yang sengaja berlama-lama di kampung halaman lantaran masih rindu keluarga.

Sebab, dua kali momen mudik sebelumnya tidak bisa jumpa keluarga akibat pandemi Covid-19.

"Saya dan istri satu bulan lebih ini mudiknya, mumpung bisa pulang ke Lumajang, 2 tahun sebelumnya kan gak boleh, jadi dipuasin bertemu cucu," ungkap Bunadi yang hendak menuju Lampung.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

RSUD dr. Iskak Tulungagung Tangani Bayi Kembar Siam Dempet Pantat

RSUD dr. Iskak Tulungagung Tangani Bayi Kembar Siam Dempet Pantat

Surabaya
Heboh Puluhan Sapi di Nganjuk Mati Mendadak, Diduga Keracunan

Heboh Puluhan Sapi di Nganjuk Mati Mendadak, Diduga Keracunan

Surabaya
Dilaporkan Kasus Penganiayaan, Anak DPRD Surabaya Penuhi Panggilan Polisi

Dilaporkan Kasus Penganiayaan, Anak DPRD Surabaya Penuhi Panggilan Polisi

Surabaya
Mobil Pikap Terbalik di Lamongan Usai Tabrak Median Jalan, Motor dan Warung

Mobil Pikap Terbalik di Lamongan Usai Tabrak Median Jalan, Motor dan Warung

Surabaya
Pilkada Banyuwangi, Partai Golkar Nyatakan Dukungan kepada Ipuk Fiestiandani Azwar Anas

Pilkada Banyuwangi, Partai Golkar Nyatakan Dukungan kepada Ipuk Fiestiandani Azwar Anas

Surabaya
Dapat Total Remisi 14 Bulan, Eks Bupati Malang Rendra Kresna Bebas Bersyarat

Dapat Total Remisi 14 Bulan, Eks Bupati Malang Rendra Kresna Bebas Bersyarat

Surabaya
Kantor Imigrasi Deportasi Perempuan Berkewarganegaraan Ganda setelah 10 Tahun Tinggal di Blitar

Kantor Imigrasi Deportasi Perempuan Berkewarganegaraan Ganda setelah 10 Tahun Tinggal di Blitar

Surabaya
Usai Digeruduk, Adik Pedangdut Via Vallen Dilaporkan ke Polisi Kasus Penggelapan Motor

Usai Digeruduk, Adik Pedangdut Via Vallen Dilaporkan ke Polisi Kasus Penggelapan Motor

Surabaya
Kronologi Kebakaran GM Plaza Lumajang, Api dari Lobi di Lantai 2

Kronologi Kebakaran GM Plaza Lumajang, Api dari Lobi di Lantai 2

Surabaya
Bupati Lamongan Daftar Penjaringan PDI-P untuk Maju Lagi di Pilkada 2024

Bupati Lamongan Daftar Penjaringan PDI-P untuk Maju Lagi di Pilkada 2024

Surabaya
Kamis, Presiden Jokowi Dijadwalkan Hadiri Puncak Peringatan Hari Otoda di Surabaya

Kamis, Presiden Jokowi Dijadwalkan Hadiri Puncak Peringatan Hari Otoda di Surabaya

Surabaya
1.370 Warga Blitar Terjangkit DBD dalam 4 Bulan Terakhir, 7 Meninggal

1.370 Warga Blitar Terjangkit DBD dalam 4 Bulan Terakhir, 7 Meninggal

Surabaya
Wartawan Trans Media Dipiting hingga Ditantang Duel oleh Oknum Satpam saat Meliput Kebakaran di GM Plaza Lumajang

Wartawan Trans Media Dipiting hingga Ditantang Duel oleh Oknum Satpam saat Meliput Kebakaran di GM Plaza Lumajang

Surabaya
Isa Bajaj Cabut Laporan Dugaan Kekerasan pada Anaknya

Isa Bajaj Cabut Laporan Dugaan Kekerasan pada Anaknya

Surabaya
Isa Bajaj Cabut Laporan Setelah Bertemu Dhimas yang Tak Sengaja Tabrak Anak Sang Komedian

Isa Bajaj Cabut Laporan Setelah Bertemu Dhimas yang Tak Sengaja Tabrak Anak Sang Komedian

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com