Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tabrak Karang di Perairan Sumenep, KMP Sabuk Nusantara 91 Dievakuasi

Kompas.com - 06/05/2022, 15:37 WIB
Ach Fawaidi,
Reni Susanti

Tim Redaksi

SUMENEP, KOMPAS.com - Petugas gabungan dari Polsek Sapeken, Dinas Perhubungan, hingga Syahbandar Sapeken berhasil mengevakuasi Kapal Motor Penumpang (KMP) Sabuk Nusantara 91 yang kandas di perairan Sapeken, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur.

Kasubag Humas Polres Sumenep, AKP Widiarti mengatakan, proses evakuasi dilakukan dua tahap yakni evakuasi penumpang dan kapal.

"Pertama dilakukan evakuasi terhadap sisa penumpang, selanjutnya evakuasi kapal (Sabuk Nusantara 91)," kata Widiarti saat dihubungi, Jumat (6/5/2022).

Baca juga: Arus Balik Mulai Terlihat di Jembatan Suramadu, Pemudik Diimbau Pulang Usai Lebaran Ketupat

Widiarti menjelaskan, proses evakuasi tersebut dilakukan sekitar pukul 11.30 WIB hingga 12.06 WIB.

Saat itu, sambung dia, Kapolsek Sapeken Iptu Datun Subagyo bersama satuan terkait kembali mengevakuasi sisa penumpang Kapal Sabuk Nusantara 91 yang sebelumnya telah berkordinasi dengan nakhoda kapal yakni Kapten Kuseno.

Selanjutnya, sekitar pukul 12.00 WIB, sebanyak 37 penumpang berhasil dievakuasi dari Kapal Sabuk Nusantara 91 dan dibawa dengan menggunakan kapal kayu menuju ke Pelabuhan Sapeken.

Setelah mengevakuasi penumpang,  sekitar pukul 12.06 WIB, Kapal Sabuk Nusantara 91 berhasil mundur dan kembali ke Pelabuhan Sapeken.

"Pukul 13.02 WIB Kapal Sabuk Nusantara 91 telah sandar di Pelabuhan Sapeken," tutur Widiarti.

Baca juga: Antisipasi Kemacetan di Pasar Tumpah Bangkalan, Polisi Siapkan Jalur Alternatif

Seluruh penumpang yang sudah dievakuasi ke Pelabuhan Sapeken akan kembali melanjutkan perjalanan ke Pelabuhan Kalianget.

Kapal Cadangan yakni Sabuk Nusantara 115 saat ini dalam perjalanan menuju Pelabuhan Sapeken.

"Nantinya kapal itu akan mengangkut 434 Penumpang Kapal Sabuk Nusantara 91 yang kandas," tutur dia.

Sebelumnya, Kapal Sabuk Nusantara 91 dengan rute Pelabuhan Sapeken-Kangean-Kalianget Sumenep, Jawa Timur, kandas di perairan Sapeken kepulauan Kangean Sumenep, Kamis (5/5/2022) sekitar pukul 12.15 WIB.

Baca juga: One Way Kalikangkung-Karawang Barat, Kendaraan ke Timur Dialihkan Melalui Arteri

Kapal diketahui kandas usai menempuh perjalanan sekitar 30 menit dari Pelabuhan Sapeken. Saat itu terdengar ledakan keras dari dalam kapal.

Usai ledakan itu, nakhoda kapal mengecek bunyi ledakan. Sumber dari ledakan itu adalah pelampung yang menabrak karang.

Kapal Sabuk Nusantara 91 yang di nakhodai Kapten Kuseno dengan ABK sebanyak 22 orang berusaha untuk memundurkan kapal agar terlepas dari karang di Teluk Sapatako.

Namun, usaha yang dilakukan beberapa kali tidak membuahkan hasil, apalagi air laut mulai surut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gunung Semeru Kembali Meletus, Keluarkan Asap Setinggi 1.500 Meter

Gunung Semeru Kembali Meletus, Keluarkan Asap Setinggi 1.500 Meter

Surabaya
Cerita Warga yang Dusunnya Terisolasi akibat Banjir Lahar Semeru

Cerita Warga yang Dusunnya Terisolasi akibat Banjir Lahar Semeru

Surabaya
Kronologi Siswi di Sukabumi Meninggal Saat Seleksi Paskibraka,Sempat Pingsan Usai Lari 12 Menit

Kronologi Siswi di Sukabumi Meninggal Saat Seleksi Paskibraka,Sempat Pingsan Usai Lari 12 Menit

Surabaya
Polisi Telah Periksa Terduga Pelaku Kekerasan pada Anak Isa Bajaj, Status Masih Saksi

Polisi Telah Periksa Terduga Pelaku Kekerasan pada Anak Isa Bajaj, Status Masih Saksi

Surabaya
Kronologi Suami Istri di Lumajang Tewas Terseret Banjir Lahar Gunung Semeru Sepulang Silaturahmi

Kronologi Suami Istri di Lumajang Tewas Terseret Banjir Lahar Gunung Semeru Sepulang Silaturahmi

Surabaya
Jasad Bapak dan Anak yang Tercebur di Sungai Kalimas Gresik Ditemukan

Jasad Bapak dan Anak yang Tercebur di Sungai Kalimas Gresik Ditemukan

Surabaya
PDI-P Persilakan Anang Hermansyah Ikut Pendaftaran Bacabup-Bacawabup Jember

PDI-P Persilakan Anang Hermansyah Ikut Pendaftaran Bacabup-Bacawabup Jember

Surabaya
TKW Asal Madiun Robohkan Rumah Miliknya Usai Diceraikan Suami

TKW Asal Madiun Robohkan Rumah Miliknya Usai Diceraikan Suami

Surabaya
DPC PDI-P Jember Buka Pendaftaran Bacabup Bacawabup Pilkada 2024

DPC PDI-P Jember Buka Pendaftaran Bacabup Bacawabup Pilkada 2024

Surabaya
3 Dusun di Lumajang Terisolasi Imbas Jembatan Putus akibat Banjir Lahar Semeru

3 Dusun di Lumajang Terisolasi Imbas Jembatan Putus akibat Banjir Lahar Semeru

Surabaya
UPDATE Banjir dan Longsor Lumajang, 3 Meninggal dan 17 Jembatan Rusak

UPDATE Banjir dan Longsor Lumajang, 3 Meninggal dan 17 Jembatan Rusak

Surabaya
Petasan Meledak Jelang Pernikahan di Bangkalan, Calon Pengantin Kritis

Petasan Meledak Jelang Pernikahan di Bangkalan, Calon Pengantin Kritis

Surabaya
Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar Keras, Warga: Dikira Bom

Ledakan Petasan di Bangkalan Terdengar Keras, Warga: Dikira Bom

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com