LAMONGAN, KOMPAS.com - Polres Lamongan menggelar Operasi Ketupa Semeru 2022 untuk menjaga lalu lintas saat mudik lebaran.
Kapolres Lamongan AKBP Miko Indrayana mengatakan, Operasi Ketupat Semeru 2022 akan digelar selama 12 hari, mulai 28 April hingga 9 Mei.
Baca juga: Persiapan Pemkab Lamongan Sambut Arus Mudik Lebaran, Percepatan Vaksinasi hingga Perbaikan Jalan
"Pelaksanaan Operasi Ketupat yang berlangsung 12 hari akan kita lakukan sebagai upaya kemanusiaan, pelayanan kepada masyarakat yang melaksanakan mudik Lebaran," kata Miko saat upacara persiapan Operasi Ketupat Semeru 2022, Kamis (21/4/2022).
"Karena tahun ini diperbolehkan pemerintah untuk mudik, asal sudah divaksin booster," tambah Miko.
Sesuai Surat Edaran Satgas Covid-19 Nomor 16 Tahun 2022 tentang ketentuan pelaku perjalanan dalam negeri di masa pandemi Covid-19, masyarakat diizinkan mudik dengan sejumlah syarat.
Ia pun mengimbau masyarakat Lamongan tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19 selama mudik.
"Imbauan khususnya kepada masyarakat Lamongan, untuk tetap mematuhi protokol kesehatan yang ada, sebagai upaya bersama pencegahan dan pengendalian terhadap Covid-19 di wilayah Kabupaten Lamongan yang saat ini sudah masuk Level 1 PPKM," ucap Miko.
Miko juga berpesan kepada Satuan Lalu Lintas di Polres Lamongan untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat selama Operasi Ketupat Semeru 2022.
Pada Operasi Ketupat Semeru 2022, Polres Lamongan juga menerjunkan mobil integrated node capture attitude record (INCAR).
Mobil INCAR memakai sistem artificial intelligence yang merupakan pengembangan dari electronic traffic law enforcement (ETLE) atau tilang elektronik.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.