Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Permudah Akses Wisata, Jalan Menuju Malang Selatan Akan Diperluas

Kompas.com - 07/04/2022, 18:08 WIB
Imron Hakiki,
Andi Hartik

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Pemerintah berencana meningkatkan status ruas jalan dari kawasan Kecamatan Gondanglegi hingga Bantur Kabupaten Malang. Jalan yang menjadi akses wisata menuju deretan pantai di Malang selatan itu akan ditingkatkan dari jalan provinsi menjadi jalan nasional.

Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa mengatakan, naiknya status jalan tersebut seiring dengan perkembangan proses pembangunan Jalur Lintas Selatan (JLS) di wilayah Kabupaten Malang sekaligus rencana pembangunan Tol Malang-Kepanjen.

"Tujuannya, agar terjadi koneksitas antara Kota Malang dengan JLS, sehingga bisa mendorong kesejahteraan warga Malang selatan," ungkapnya usai meresmikan Jembatan Pelangi di Desa Srigonco, Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang, Kamis (7/4/2022).

Baca juga: Tabrakan Maut Motor Vs Pikap di Malang, Begini Kronologinya...

"Memang, sejak tahun 2021 sudah tidak ada desa tertinggal di wilayah Kabupaten Malang. Namun tingkat kesejahteraannya harus didorong betul," imbuhnya.

Naiknya status jalan provinsi menjadi jalan nasional itu, menurut Khofifah, dimulai dengan adanya pembangunan Jembatan Pelangi yang menghubungkan Kecamatan Gondanglegi dan Kecamatan Bantur.

"Pasca ini, pemerintah akan mewacanakan perbaikan dan perluasan jalan di sepanjang jalan Gondanglegi hingga Bantur ini, seiring dengan naiknya status menjadi jalan nasional," tuturnya.

Baca juga: Masjid Fathul Bari Malang Tak Pernah Direnovasi sejak Tahun 1945

Atas dasar itu, Khofifah meminta Pemerintah Kabupaten Malang melakukan pembebasan lahan di area sepanjang jalan sepanjang 31 kilometer itu.

"Setelah pembebasan lahan selesai, nanti langsung akan kami koordinasikan dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, untuk proses pembangunannya," ujarnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pasutri di Lumajang Tewas Terseret Banjir Lahar Gunung Semeru

Pasutri di Lumajang Tewas Terseret Banjir Lahar Gunung Semeru

Surabaya
Polisi Tangkap 3 Pria Pembuat Sabu Skala Rumahan di Pasuruan

Polisi Tangkap 3 Pria Pembuat Sabu Skala Rumahan di Pasuruan

Surabaya
Libur Lebaran 2024, Kunjungan Wisata ke Gunung Bromo Naik 100 Persen

Libur Lebaran 2024, Kunjungan Wisata ke Gunung Bromo Naik 100 Persen

Surabaya
Jembatan yang Rusak akibat Banjir Lahar Semeru Jadi 10 Unit

Jembatan yang Rusak akibat Banjir Lahar Semeru Jadi 10 Unit

Surabaya
Gara-gara Dicerai Sepihak, TKW Asal Madiun Rusak Rumah Hasil Menabung Selama 9 Tahun

Gara-gara Dicerai Sepihak, TKW Asal Madiun Rusak Rumah Hasil Menabung Selama 9 Tahun

Surabaya
Ayah dan Anak Tenggelam di Sungai Sidoarjo-Gresik Belum Ditemukan, Proses Pencarian Diperluas

Ayah dan Anak Tenggelam di Sungai Sidoarjo-Gresik Belum Ditemukan, Proses Pencarian Diperluas

Surabaya
Pemkab Lumajang Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana Lahar Dingin Semeru

Pemkab Lumajang Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana Lahar Dingin Semeru

Surabaya
Paman di Pamekasan Tega Cabuli Keponakannya di Kantor Kelurahan

Paman di Pamekasan Tega Cabuli Keponakannya di Kantor Kelurahan

Surabaya
Alasan Sakit, Bupati Sidoarjo Mangkir Panggilan Pemeriksaan KPK

Alasan Sakit, Bupati Sidoarjo Mangkir Panggilan Pemeriksaan KPK

Surabaya
Polisi Periksa CCTV di Sekitar Lapangan Basket Alun Alun Magetan, Isa Bajaj Minta Pelaku Kekerasan terhadap Anaknya Bertanggung Jawab

Polisi Periksa CCTV di Sekitar Lapangan Basket Alun Alun Magetan, Isa Bajaj Minta Pelaku Kekerasan terhadap Anaknya Bertanggung Jawab

Surabaya
Sengketa Pilpres 2024, Khofifah Yakin MK Menangkan Prabowo-Gibran

Sengketa Pilpres 2024, Khofifah Yakin MK Menangkan Prabowo-Gibran

Surabaya
Pria di Kota Malang Diduga Bunuh Diri, Tubuhnya Mengenaskan Usai Ditabrak Kereta Api

Pria di Kota Malang Diduga Bunuh Diri, Tubuhnya Mengenaskan Usai Ditabrak Kereta Api

Surabaya
Kronologi Bapak dan Anak Tenggelam di Sungai Gresik-Sidoarjo, Motor Digas Saat di Perahu

Kronologi Bapak dan Anak Tenggelam di Sungai Gresik-Sidoarjo, Motor Digas Saat di Perahu

Surabaya
Pipa PDAM Kota Malang Jebol, Akses Air Bersih Ribuan Pelanggan Putus

Pipa PDAM Kota Malang Jebol, Akses Air Bersih Ribuan Pelanggan Putus

Surabaya
ART di Kota Malang Nekat Curi BPKB Sepeda Motor Majikannya untuk Dijadikan Jaminan Koperasi

ART di Kota Malang Nekat Curi BPKB Sepeda Motor Majikannya untuk Dijadikan Jaminan Koperasi

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com