Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diduga Terpeleset, Pemancing di Ponorogo Tewas di Pinggir Sungai

Kompas.com - 26/01/2022, 06:41 WIB
Muhlis Al Alawi,
Andi Hartik

Tim Redaksi

PONOROGO, KOMPAS.com - Seorang pemancing ditemukan tewas di pinggir Sungai Buntung, Desa Bajang, Kecamatan Balong, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur, Selasa (25/1/2022) siang.

Diduga, pemancing bernama Maryanto (64) itu tewas setelah terpeleset di sekitar lokasi pemancingan.

Kapolsek Balong, AKP Hariyanto menyatakan, jasad korban ditemukan oleh anak-anak yang hendak memancing di sungai tersebut.

“Jasad korban ditemukan dalam kondisi tak bernyawa oleh anak-anak desa setempat,” kata Hariyanto yang dikonfirmasi, Selasa.

Baca juga: Bermodal Uang Arisan, Perempuan Ini Bagikan 1.200 Liter Minyak Goreng Gratis di Ponorogo

Hariyanto menuturkan, korban yang berasal dari Desa Ngrayun, Kecamatan Ngrayun itu jasadnya ditemukan sekitar pukul 14.00 WIB. Jasad korban dikenali warga setempat lantaran sering memancing di lokasi tersebut.

Tak hanya itu, kata Hariyanto, warga setempat juga sudah mengetahui alamat rumah tinggalnya. Selain itu, saat jasadnya ditemukan, polisi menemukan identitas diri korban.

Penemuan mayat Maryanto berawal saat anak-anak desa setempat datang ke lokasi pemancingan. Namun saat tiba dilokasi kejadian, anak-anak itu melihat korban dalam posisi terlentang.

Baca juga: Gara-gara Uang Kayu Jati, Anak di Ponorogo Aniaya Ibu Kandungnya

Mengetahui hal itu, anak-anak itu mencoba membangunkan korban, namun jasad Maryanto tetap diam. Khawatir terjadi sesuatu, anak-anak berlari melaporkan kejadian itu kepada kepala desa setempat. Tidak lama kemudian kepala desa melaporkan kasus itu ke polisi.

Dari olah tempat kejadian perkara, jelas Hariyanto, polisi tidak menemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Diduga korban terkena serangan jantung lalu jatuh terpeleset.

Polisi menduga korban meninggal setelah terpeleset di lokasi pemancingan. Selain itu dilokasi kejadian ditemukan alat pancing yang biasa digunakan korban untuk memancing ikan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

978 Pekerja Jasa Transportasi di Kota Batu Terima Insentif Ramadhan Rp 600.000

978 Pekerja Jasa Transportasi di Kota Batu Terima Insentif Ramadhan Rp 600.000

Surabaya
Kasus DBD di Kabupaten Malang Meningkat Capai 905 Orang, 10 di Antaranya Meninggal

Kasus DBD di Kabupaten Malang Meningkat Capai 905 Orang, 10 di Antaranya Meninggal

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Sedang

Surabaya
Bertengkar dengan Istri, Ayah di Situbondo Aniaya Balitanya

Bertengkar dengan Istri, Ayah di Situbondo Aniaya Balitanya

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
Perselingkuhan Istri Kades dengan Sekdes di Tuban yang Berujung Maut

Perselingkuhan Istri Kades dengan Sekdes di Tuban yang Berujung Maut

Surabaya
Paskah, Gereja Katolik Katedral Surabaya Siapkan Kuota 5.000 Jemaat

Paskah, Gereja Katolik Katedral Surabaya Siapkan Kuota 5.000 Jemaat

Surabaya
Penyebab Sekjen PDI-P Hasto Dilaporkan ke Polresta Banyuwangi

Penyebab Sekjen PDI-P Hasto Dilaporkan ke Polresta Banyuwangi

Surabaya
Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Lamongan untuk Lebaran 2024

Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Lamongan untuk Lebaran 2024

Surabaya
Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas, Warga Diminta Tak Beraktivitas di Besuk Kobokan

Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas, Warga Diminta Tak Beraktivitas di Besuk Kobokan

Surabaya
Pakar Pendidikan Nilai Kampus Sebenarnya Bisa Antisipasi TPPO Modus 'Ferienjob'

Pakar Pendidikan Nilai Kampus Sebenarnya Bisa Antisipasi TPPO Modus "Ferienjob"

Surabaya
Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Mojokerto untuk Lebaran 2024

Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Mojokerto untuk Lebaran 2024

Surabaya
Kasus Pembunuhan Sekdes di Tuban, dalam Sidang, Istri Pelaku Akui Selingkuh dengan Korban

Kasus Pembunuhan Sekdes di Tuban, dalam Sidang, Istri Pelaku Akui Selingkuh dengan Korban

Surabaya
Harga Daging Sapi di Banyuwangi Stabil Jelang Lebaran 2024

Harga Daging Sapi di Banyuwangi Stabil Jelang Lebaran 2024

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com