Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sempat Bertemu Bupati Situbondo yang Meninggal karena Corona, Khofifah Dipastikan Sehat

Kompas.com - 28/11/2020, 14:28 WIB
Achmad Faizal,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa disebut dalam kondisi sehat meski memiliki riwayat bertemu dan mengadiri acara kedinasan bersama Bupati Situbondo Dadang Wigiarto, yang meninggal dunia akibat terpapar Covid-19, Kamis (26/11/2020) lalu.

"Ibu Gubernur dalam kondisi sehat wal afiat, bahkan hari ini beraktivitas seperti biasa," kata Sekda Provinsi Jawa Timur Heru Tjahjono, saat dikonfirmasi, Sabtu (28/11/2020).

Heru membenarkan jika Gubernur Khofifah sempat dalam satu acara kedinasan dengan almarhum Bupati Situbondo.

Acara kedinasan yang dimaksud adalah penyerahan penghargaan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintahan (SAKIP) 2020 di Singhasari Resort Kota Batu, 13 November 2020 lalu.

Baca juga: Bupati Situbondo Meninggal karena Covid-19, Khofifah Tunjuk Sekda Jadi Pengganti 

Namun, setelah acara tersebut Gubernur Khofifah menjalani 2 kali tes swab dengan hasil tes negatif Covid-19.

4 hari setelah acara tersebut, Gubernur Khofifah menghadiri acara di Jakarta dan melakukan swab di RSPAD Jakarta dengan hasil negatif.

"6 hari setelahnya pada 23 November Ibu Gubernur swab lagi di Gedung Negara Grahadi Surabaya dan hasilnya juga negatif," terang Heru.

Gubernur Khofifah, kata dia, memang aktif menghadiri berbagai kegiatan untuk menjalankan program pemerintahan di tengah pandemi Covid-19 khususnya untuk urusan pemulihan ekonomi pasca pandemi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com