Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rabu Malam, Debat Publik Pilkada Surabaya Bahas Pelayanan dan Kesejahteraan Warga

Kompas.com - 18/11/2020, 11:54 WIB
Achmad Faizal,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Debat publik putaran kedua Pilkada Surabaya 2020 akan digelar Rabu (18/11/2020) malam nanti di Gedung Dyandra Convention Center Surabaya.

Tema yang diusung dalam debat publik nanti malam adalah peningkatan pelayanan dan kesejahteraan masyarakat Kota Surabaya.

"Tema yang diusung debat malam nanti adalah peningkatan pelayanan dan kesejahteraan masyarakat Kota Surabaya," kata Komisioner Komisi Pemilihan Umun (KPU) Surabaya, Subairi, saat dikonfirmasi Rabu pagi.

Dalam debat nanti malam, KPU Surabaya telah menunjuk lima penelis dari sejumlah perguruan tinggi Surabaya, yakni Dr Muhammad Nafik Hadi Ryandono, SE MSi (Universitas Airlangga), Dr Machsus ST MT (Institut Teknologi Sepuluh Nopember), Dr Rubaidi MAg (Universitas Islam Negeri Sunan Ampel), Hari Fitrianto MIP (Universitas Airlangga), dan Syaiful Anam PHd (Universitas Negeri Surabaya).

Baca juga: Diduga Lakukan Pelanggaran di Pilkada Surabaya, Tri Rismaharini Dilaporkan ke Kemendagri

Debat dimulai pukul 19.00 WIB disiarkan langsung oleh di tiga stasiun TV yakni Inews TV dan BBS TV.

"Untuk mengantisipasi kerumunan, kedua pasangan calon diminta tidak membawa massa pendukung," ujar dia.

Hasil koordinasi dengan pihak keamanan, kawasan menuju lokasi acara debat akan disterilkan 50 meter dari jalan utama untuk menghindari kerumunan.

Debat Publik Pilkada Surabaya 2020 digelar 3 kali putaran dengan tema yang berbeda.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com