Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setelah Bupati Sidoarjo Ditangkap, Pemprov Jatim Gelar Rapat dengan KPK

Kompas.com - 08/01/2020, 21:22 WIB
Achmad Faizal,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengaku prihatin atas tertangkapnya Bupati Sidoarjo Saiful Ilah dalam operasi tangkap tangan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Atas peristiwa tersebut, Khofifah menyatakan akan menghormati proses hukum yang sedang dilakukan oleh penegak hukum.

"Kita hormati saja proses hukum yang sedang dijalankan KPK," kata Khofifah di VIP Bandara Juanda, Jawa Timur, Rabu (8/1/2020).

Baca juga: Terkait OTT Bupati Sidoarjo, Ini Kata Gubernur Khofifah

Pada Kamis besok, Pemprov Jawa Timur akan menggelar rapat koordinasi khusus dengan menghadirkan Ketua KPK Firli Bahuri di Gedung Grand City.

Acara tersebut akan dihadiri ratusan pejabat eselon II dan eselon III Pemprov Jawa Timur dan seluruh kabupaten dan kota, termasuk kepala daerahnya.

"Semua pejabat diharapkan bisa hadir untuk mendapatkan penguatan, bagaimana menjaga akuntabilitas dan menjalankan pemerintahan yang bersih," kata Khofifah.

Pada Selasa kemarin, Saiful Ilah diamankan tim penyidik KPK dalam operasi tangkap tangan di Pendopo Sidoarjo.

Saiful Ilah diduga terlibat kasus korupsi pengadaan barang dan jasa di lingkungan Pemkab Sidoarjo.

Masa jabatan Saiful Ilah akan berakhir 2021 mendatang.

Sebelum menjabat Bupati Sidoarjo, Saiful Ilah menjabat Wakil Bupati Sidoarjo 2 periode mendampingi Win Hendarso sejak 2000 hingga 2010.

Pada Pilkada serentak 2020, Saiful Ilah berencana mendorong Amir Aslichin putranya untuk ikut dalam Pilkada Sidoarjo.

Amir Aslichin saat ini menjabat anggota DPRD Jawa Timur dari Fraksi PKB.

Operasi tangkap tangan ini merupakan operasi tangkap tangan pertama yang dilakukan KPK pada 2020.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com