Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Progres Pembangunan Jalan Pansela di Jatim, Tersisa 215 Kilometer

Kompas.com - 27/01/2020, 06:24 WIB
Achmad Faizal,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa menyebut, pembangunan Jalan Pantai Selatan (Pansela) wilayah Jawa Timur masih kurang 215 kilometer, dari total 684 kilometer yang memanjang dari Pacitan ke Banyuwangi.

"Pansela di wilayah Jawa Timur kurang 215 kilometer. Lahan yang sudah dibebaskan masih 30 hektare. Saya berharap kepala daerah ikut membantu pembebasan lahannya," kata Khofifah, usai meresmikan Masjid Muayyad, di Kecamatan Wonocolo, Surabaya, Minggu (26/1/2020).

Dari total 684 kilometer, yang sudah terbangun 382 kilometer. 87 kilometer di antaranya sedang progres pembangunan di wilayah Malang Selatan.

Baca juga: Khofifah: Virus Corona Belum Terdeteksi di Jatim, tapi Kami Tetap Waspada

 

72 kilometer di antaranya dibangun dengan dana Islamic Development Bank, dan 15 kilometer di antaranya dibangun dengan dana APBN 2020.

"Kemarin saya sudah meninjau di titik lot 9 di wilayah pantai Malang Selatan. Ada 5 jembatan yang Insya Allah akan rampung 2022," terang Khofifah.

Khofifah mengatakan, Pansela di wilayah Malang Selatan diharapkan akan membuka potensi wisata pantai selatan Kabupaten Malang yang cukup indah dengan pasir besi yang mengkilap.

Baca juga: 3 Rumah Sakit di Jatim Ini Ditunjuk Tangani Pasien Terjangkit Virus Corona

 

Dengan dibukanya potensi wisata pantai, akan berdampak kepada peningkatan ekonomi warga Malang Selatan.

"Bukan hanya wisata pantai selatan yang indah, pemerintah setempat juga bisa membuat pasar rakyat dengan komoditas produk laut dan hutan di Pensela, karena lokasinya dekat pantai dan hutan," ujar dia.

Pansela di wilayah Jawa Timur sesuai rencana akan melintasi wilayah pantai di 8 daerah. Yakni Pacitan, Trenggalek, Tulungagung, Blitar, Malang, Lumajang, Jember dan terakhir di Banyuwangi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com