Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Burung Dilindungi Ditemukan Mati dengan Kaki Terikat di Hutan Mangrove Surabaya

Kompas.com - 08/10/2019, 16:47 WIB
Achmad Faizal,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - 5 ekor jenis burung dilindungi ditemukan mati dengan kaki terikat dan tergantung di dahan pohon, di hutan mangrove Wonorejo Surabaya pekan lalu.

5 bangkai burung itu diduga kuat ditembak oleh pemburu.

Bangkai burung-burung tersebut ditemukan kelompok komunitas fotografer pecinta satwa yang sedang berburu gambar burung di hutan mangrove, di kawasan Pantai Timur, Surabaya, pada 29 September lalu.

Burung-burung yang ditemukan mati terdiri dari dua spesies, yaitu 4 ekor raja udang biru, dan seekor cekakak suci.

Baca juga: Jual Burung Dilindungi, Tiga Pria Diamankan Polisi

 

Raja udang biru atau Small blue kingfisher merupakan salah satu spesies dilindungi dan masuk The IUCN Red List of Thereatened Species.

"Burung raja udang biru merupakan spesies penetap dan berasal dari Indonesia, sedangkan spesies cekakak suci adalah burung yang melakukan migrasi saat musim dingin dari daerah asalnya, Australia," kata Agus Azhari, aktivis wild life photography Surabaya, saat dikonfirmasi, Selasa (8/10/2019).

Diduga kuat, burung-burung itu mati akibat tembakan senapan, karena dokter hewan menemukan bekas tembakan di bagian tubuh burung.

"Dokter hewan yang memeriksa menemukan luka bekas tembakan di tubuh burung," ujar dia.

Terpisah, Pemerhati Satwa Burung, Iwan Londo, mendesak Pemkot Surabaya untuk menertibkan pemburu burung di kawasan hutan magrove Wonorejo karena aktivitasnya mengancam ekosistem di hutan mangrove.

Baca juga: Perdagangan Liar 85 Ekor Burung Langka di Maluku Utara Digagalkan

"Burung raja udang biru menjadi salah satu indikator bersihnya sungai, karena burung tersebut memakan udang atau ikan kecil. Jika air sungai tercemar, burung-burung itu tidak akan mendekat," ujar dia.

Hutan Mangrove Wonorejo, kata dia, harus dipertahankan sebagai ekosistem alam di Surabaya.

"Bukan hanya burung dilindungi saja yang ada di hutan mangrove Wonorejo, tapi juga reptil, berang-berang, musang, hingga kucing hutan," tutup dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com