Salin Artikel

Anaknya Jadi Korban Tewas Ke-134 Tragedi Kanjuruhan, Ayah Reyvano: Tragedi Ini Mohon Diusut Tuntas Seadil-adilnya

KOMPAS.com - Korban tewas Tragedi Kanjuruhan bertambah. Reyvano Dwi Afriyansyah (17) meninggal pada Jumat (21/10/2022) sekitar pukul 06.45 WIB.

Reyvano menjadi korban meninggal ke-134 dalam insiden yang terjadi pada 1 Oktober 2022.

Ayah Reyvano, Arif Yulianto, mengaku telah mengikhlaskan kepergian putranya. Arif pun meminta agar Tragedi Kanjuruhan diusut tuntas.

"Namun, untuk tragedi ini mohon agar diusut tuntas seadil-adilnya," ujarnya, Jumat, dikutip dari Surya Malang.

Jenazah siswa kelas XII SMKN 4 Malang, Jawa Timur, tersebut dimakamkan di Desa Ngebruk, Kecamatan Sumberpucung, Kabupaten Malang, Jumat.

Reyvano meninggal dunia di Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA), Kota Malang. Ia dirawat di rumah sakit tersebut selama 18 hari.

Selama menjalani perawatan, kondisi napas Reyvano tidak stabil. Ia kemudian ditempatkan di ruang ICU.

"Jadi selama 18 hari, ananda Reyvano menggunakan alat bantu ventilator dengan kondisi naik turun. Kita terus berjuang dengan almarhum selama 18 hari, tapi Tuhan menentukan kehendak lain, kami sangat berduka," ucap Kepala Bidang Pelayanan Medik RSSA dr I Wayan Agung, Jumat.

Sebelum di RSSA, Reyvano sempat dirawat selama dua hari di RS Hasta Husada Kepanjen, Kabupaten Malang. Ia lantas dirujuk ke RSSA.

"Kondisinya naik turun terus, ada luka di kepala, di tulang, dada (selama di RSSA). Tulang di dada ini yang kesulitan membuat dia bernapas," ungkapnya.

Kabar meninggalnya Reyvano sudah didengar oleh SMKN 4 Kota Malang, tempat Reyvano menimba ilmu.

Acara Maulid Nabi yang digelar pada Jumat, dijadikan sarana doa bersama bagi Reyvano.

"Reyvano adalah siswa kelas 12 Desain Grafika. Posisi dia saat kejadian adalah sedang magang di perusahaan di Kecamatan Pakisaji, Kabupaten Malang," tutur Wakil Kepala Kesiswaaan SMKN 4 Malang Wuryandaru, Jumat, dilansir dari Surya Malang.

Selain Reyvano, SMKN 4 Malang juga kehilangan dua siswa dalam Tragedi Kanjuruhan, yakni Astrid, warga Kelurahan Mergosono, Kota Malang; dan Gebby, warga Kecamatan Pagak, Kabupaten Malang.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Malang dan Batu, Nugraha Perdana | Editor: Pythag Kurniati)

Sebagian artikel ini telah tayang di SuryaMalang.com dengan judul Reyvano Dwi Afriyansyah Korban ke-134 Tragedi Kanjuruhan, Ini Percakapan Terakhir dengan Sang Ayah; dan Doa Bersama Untuk Reyvano Dwi Afriansyah Saat Peringatan Maulud Nabi di SMKN 4

https://surabaya.kompas.com/read/2022/10/21/171723278/anaknya-jadi-korban-tewas-ke-134-tragedi-kanjuruhan-ayah-reyvano-tragedi

Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke