Salin Artikel

Jembatan Antarkecamatan di Pacitan Putus Usai Hujan Deras Mengguyur, Akses Warga Terganggu

Warga yang hendak melintas harus memutar, melewati jalur lain dengan jarak tempuh lebih jauh.

Warga setempat, Sugito mengatakan hujan mengguyur sejumlah wilayah di Kabupaten Pacitan sejak Minggu (2/10/2022) sore hingga malam.

Akibatnya, jembatan sepanjang 50 meter yang berada di Dusun Cabe, Desa Wonodadi Kulon Kecamatan Ngadirojo Pacitan putus.

“Hujan kemarin, Minggu (2/10/2022) sangat deras sehingga sungai di Desa Wonodadi Kulon ini banjir,” terang Sugito di dekat lokasi jembatan putus, Senin (3/10/2022).

Jembatan yang menghubungkan Kecamatan Ngadirojo dengan Kecamatan Sudimoro tersebut putus, akibat tergerus derasnya arus sungai Desa Wonodadi Kulon.

Arus air yang deras disertai lumpur, membuat jembatan tidak kuat menahan hingga akhirnya ambrol. Seluruh bangunan jembatan yang putus, masuk ke sungai sedalam sekitar 30 meter.

“Sungai ini kalau banjir deras sekali, warna coklat pekat. Kadang bercampur ranting batang pohon,” terang Sugito.


Putusnya jembatan penghubung antarkecamatan tersebut, terjadi pada Senin (3/10/2022) dini hari sekitar pukul 02.00 WIB.

Akibatnya, aktivitas perekonomian warga Desa Wonodadi Kulon yang akan menuju ke pusat Kecamatan Sudimoro terganggu.

Agar bisa melintas, warga harus memutar dengan jarak tempuh lebih jauh, sekitar 25 kilometer.

“Jalan lain ada, tapi jauh sekali. Sekitar 25 kilometer," keluhnya.

Sementara itu, tidak jauh dari lokasi putusnya jembatan juga terjadi longsor hingga menyisakan sabagian badan jalan, petugas gabungan bersama warga terlihat gotong-royong membuka akses jalan agar dapat dilalui kendaraan.

“Yang penting kendaraan roda dua bisa melintas,” terang Babinsa Koramil Ngadirojo Serka Muhammad Jaman di sekitar lokasi longsor.

Hingga saat ini hujan dengan intesitas sedang masih terus mengguyur sebagian wilayah di Kabupaten Pacitan. Warga diimbau untuk waspada terutama yang bermukim diwilayah rawan bencana.

https://surabaya.kompas.com/read/2022/10/03/151824478/jembatan-antarkecamatan-di-pacitan-putus-usai-hujan-deras-mengguyur-akses

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke